Sukses

Fashion

5 Inspirasi Gaya Rambut Kebaya Modern yang Elegan dan Cantik

Fimela.com, Jakarta Kebaya adalah pakaian tradisional Indonesia yang memiliki keindahan dan keanggunan tersendiri. Untuk menambah kesan cantik dan mempesona dalam kebaya modern, tatanan rambut atau hair do yang sesuai tentu tidak boleh terlewatkan. Gaya rambut yang sesuai, akan membuat penampilanmu lebih memukau.

Sering kali kita jumpai, penggunaan kebaya dipadukan dengan sanggul rambut tradisional, atau bisa disebut dengan konde. Tahukah, bahwa ada beberapa gaya rambut yang lebih praktis dan modern yang digunakan saat memakai kebaya? Tentu saja, gaya rambut modern ini tidak kalah cantik dari sanggul tradisional.

Sahabat Fimela bisa menggunakan gaya rambut modern ini untuk acara formal ataupun non formal. Penting untuk memilih gaya yang sesuai dengan kepribadian dan kenyamanan. Berikut beberapa inspirasi gaya rambut untuk kebaya modern:

Inspirasi Gaya Rambut Kebaya Modern

1. Updo Klasik dengan Bunga

Salah satu tatanan rambut kebaya modern yang paling populer adalah updo klasik dengan bunga. Gaya ini cocok untuk acara resmi atau pernikahan. Rambut diikat menjadi sanggul yang tinggi, kemudian hias dengan bunga yang sesuai dengan tema kebaya yang digunakan. Tatanan ini memberikan kesan feminin, anggun, dan elegan.

2. Loose Wave dengan Headpiece

Bagi yang ingin tampil lebih santai namun tetap elegan, loose wave dengan headpiece bisa menjadi pilihan. Rambut dibiarkan tergerai dengan gelombang lembut. Tambahkan headpiece seperti tiara atau mahkota kecil untuk memberikan sentuhan glamor dan mewah pada tatanan rambut ini. Cocok digunakan untuk acara semi-formal atau kebaya yang lebih simpel.

3. Hair Bun dengan Aksesori Beads

Hair bun merupakan tatanan rambut yang praktis namun tetap terlihat indah saat digunakan dengan kebaya. Pilih aksesori beads yang serasi dengan warna dan motif kebaya. Beads akan memberikan kilauan yang menambah keanggunan dan keunikan pada penampilan. Tatanan rambut ini sangat ideal untuk acara pernikahan adat atau acara formal lainnya.

Inspirasi Gaya Rambut Kebaya Modern

4.Half Updo dengan Sanggul Rendah

Jika terbiasa dengan rambut tergerai, tetapi tetap ingin tampil memukau dengan kebaya modern, half updo dengan sanggul rendah sangat cocok. Bagian atas rambut dibiarkan tergerai, sedangkan bagian bawah diikat menjadi sanggul rendah yang elegan. Tatanan rambut ini memberikan kesan segar, anggun, dan modern pada penampilan.

5. Braided Crown dengan Rambut Tergerai

Sekarang, tatanan rambut yang sedang tren adalah braided crown dengan rambut tergerai. Aksen kepang dihiasi seolah menjadi mahkota di bagian kepala sementara sisanya dibiarkan tergerai dengan lembut. Gaya ini memberikan kesan boho-chic yang sangat stylish dan cocok digunakan untuk acara semi-formal atau informal.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading