Fimela.com, Jakarta Momen lebaran adalah momen yang ditunggu-tunggu kebanyakan orang. Tidak hanya menjadi momen berkumpul bersama keluarga, namun juga menjadi momen mengenakan pakaian seragam sekeluarga.
Pakaian lebaran yang seragam sekeluarga tentu memberikan kesan tersendiri. Selain memberikan kesan kompak, mengenakan pakaian yang seragam bersama dengan keluarga juga membuat ikatan keluarga semakin erat. Tidak hanya dikenakan oleh para orang dewasa saja, namun anak-anak pun ikut diberi pakaian seragam.
Pakaian yang dikenakan anak sebaiknya simple agar anak tetap merasa nyaman. Jika kamu sedang mencari inspirasi pakaian lebaran untuk anak, kamu bisa mencontek gaya pakaian lebaran para anak artis ini. Yuk disimak!
Advertisement
Advertisement
1. Celana Kain yang Nyaman ala Xabiru
Pada momen lebaran beberapa waktu lalu, keluarga Rachel Vennya memutuskan untuk mengenakan pakaian satu set berwarna putih-navy sebagai pakaian keluarga. Tak terkecuali dengan putranya, Xabiru. Ia terlihat mengenakan baju putih bermotif yang dipadukan dengan celana berwarna navy. Celana yang dikenakannya terlihat nyaman dan mendukung pergerakannya yang cukup aktif.
2. Kemeja Stripe ala Rafathar dan Rayyanza
Pada momen lebaran beberapa waktu lalu, keluarga Rafi Ahmad dan Nagita Slavina memutuskan mengenakan pakaian bernuansa biru muda. Termasuk kedua putranya, Rafathar dan Rayyanza. Keduanya mengenakan kemeja stripe berwarna biru muda berlengan pendek. Sang kakak, Rafathar memadukan pakaiannya dengan celana berwarna putih. Sedangkan pakaian adiknya, Rayyanza dipadukan dengan celana panjang berwarna coklat yang serasi dengan sang ayah.
Advertisement
3. Gamis dan Sorban ala Baby L
Tidak ingin mengenakan kemeja atau baju koko? Kamu bisa mendadani anak laki-lakimu dengan gamis dan sorban seperti yang dikenakan oleh Baby L ini. Putra dari pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar ini terlihat menggemaskan dengan gamis berwarna hitam serta sorban hitam yang dikenakan di atas kepalanya. Penampilan ini bisa menjadi pilihan agar terlihat anti maenstrim.
4. Koko Kembaran dengan Keluarga ala Arsya Hermansyah
Keluarga Anang-Ashanty termasuk keluarga yang kerap berpakaian kembaran saat lebaran. Tak terkecuali anak-anaknya. Sang putra bungsu, Arsya Hermansyah terlihat mengenakan baju koko berwarna biru yang sama dengan baju yang dikenakan dengan sang ayah dan kakaknya.
Advertisement
5. Koko Biru Muda ala Gala Sky
Pada lebaran beberapa waktu lalu, keluarga Fuji An terlihat mengenakan pakaian yang seragam. Fuji dan sang ibu sendiri mengenakan gamis bermotif, sedangkan para lelaki mengenakan baju koko berwarna biru muda yang ditambahkan detail motif yang sama dengan pakaian Fuji. Agar tampak serasi, Gala Sky mengenakan baju dengan warna yang senada.
Kamu tertarik dengan penampilan yang mana nih, Sahabat Fimela?