Sukses

Fashion

Ditunjuk Jadi Brand Ambassador China Michael Kors, JC-T Tampil Menawan dengan Damage Maksimal

Fimela.com, Jakarta Michael Kors baru saja menambah satu wajah baru sebagai representatifnya di China. Adalah penyanyi asal Tiongkok, JC-T yang baru-baru didapuk menjadi Greater China Brand Ambassador untuk Michael Kors.

Pemain multihyphenate ini dikenal karena pengaruh globalnya pada industri hiburan. Dari membintangi serial televisi terkenal hingga menduduki puncak tangga lagu musik, JC-T menghadirkan kepekaan yang berani dan keren dalam segala hal yang dilakukannya.

Bakat, gaya, dan penampilan panggungnya yang kuat melambangkan energi dan gaya merek Michael Kors. JC-T akan ditampilkan dalam kampanye mendatang untuk merek tersebut dengan kolaborasi dan penampilan media sosial tambahan.

 

Terkesan dengan desain Michael Kors

“JC-T adalah kekuatan magnetis dalam karya dan gayanya,” kata Michael Kors.

“Kami sangat senang menyambutnya di keluarga Michael Kors.”

Tak kalah terkesan, JC-T menyebut dirinya mengapresiasi desain Michael Kors yang serbaguna, modern, dan elegan.

“Merupakan suatu kehormatan untuk bergabung dengan keluarga Michael Kors, dan saya sangat menantikan perjalanan yang penuh dengan kegembiraan dan semangat!," katanya.

 

Full damage

Sebagai debutnya, JC-T berpose sembari memamerkan Tribeca Shoulder Bag. Tas ini dinamakan berdasarkan lingkungan ikonik di kota New York. Bersama dengan tas ini, JC-T tampil dengan gaya yang punya damage maksimal.

Ia mengenakan kemeja denim dengan kerah terbuka. Terlihat menawan dengan cara effortless.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading