Sukses

Fashion

Inspirasi Layering Pakaian yang Stylish dan Nyaman untuk Aktivitas Luar Ruangan

Fimela.com, Jakarta Teknik layering atau tumpuk sudah tak asing lagi buat para pecinta mode. Melapisi beberapa fashion item dalam satu tampilan bisa menyulap tampilan menjadi terlihat lebih stylish.

Namun, tinggal di Indonesia yang beriklim tropis membuat opsi padu padan layering pakaian sangat terbatas. Kesalahan dalam layering pakaian bisa membuat kamu terasa gerah dan tidak nyaman saat beraktivitas di luar ruangan

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mencegah ketidaknyamanan saat layering pakaian adalah dengan memperhatikan bahan pakaian. Pilih busana dengan bahan-bahan ringan yang memungkinkan sirkulasi udara pada kulit dapat terakumulasi dengan baik.

“Kalau sering keluar, outdoor, bisa pakai pakaian yang dapat menahan sinar UV agar kulit tidak terpapar secara langsung oleh sinar matahari,” ujar Listya Lalantika, Manajer Marketing UNIQLO Indonesia saat peluncuran koleksi terbaru UNIQLO “Fall & winter 2023: Modern Layering” di Lippo Mall Kemang, Jakarta, Kamis (21/7).

Beberapa jenis bahan pakaian yang dapat dipilih adalah bahan katun dan rayon yang dapat memberikan sensasi menyejukkan. Setelah memilih bahan pakaian yang sesuai, pilih warna sesuai karakter atau tampilan yang diinginkan, lalu aplikasikan langsung ke tubuh.

Sambul Fall/Winter 2023, UNIQLO Indonesia menghadirkan inspirasi gaya layering yang cocok digunakan untuk musim dingin, maupun di iklim tropis seperti Indonesia. Berikut beberapa inspirasi layering pakaian dari Uniqlo yang bisa jadi inspirasi.

Nggak harus formal, blazer juga cocok dipadukan dengan shirt dress.untuk casual office look.

Berikan sentuhan sporty pada office look kamu, lewat padu padan turtleneck, blazer, dan cargo pants.

Kombinasi blazer dengan long skirt, blouse, dan inner nuansa earth tone beri kesan casual and chic untuk office look kamu.

Tampil effortlessly stylish, pilih warna white dan broken white untuk panduan layering outfit kamu.

Padu padan long sleeve top warna hijau dengan loose pants warna coklat muda, ditambah puffy vest bisa jadi pilihan untuk tetap hangat dan stylish di musim hujan.

Atau bisa juga sontek inspirasi OOTD ala Yasmin Napper ini dengan padu padan dress parka dengan turtleneck top sebagai inner dan celana kulot.

Temukan Inspirasi Layering Pakaian di Instalasi UNIQLO Lippo Mall Kemang

Selain itu, Sahabat Fiemela juga mengunjungi instalasi yang berada di toko UNIQLO Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan.  Mengusung tema “Modern Layering”, kali ini UNIQLO menampilkan koleksi LifeWear modern dengan inspirasi gaya layering untuk digunakan di musim dingin, namun juga cocok dan tetap nyaman digunakan di iklim tropis seperti di Indonesia. 

Instalasi “Modern Layering”  dibagi menjadi 3 sub-tema, yaitu “Modern Layering of Style” yang mewakili tampilan yang fresh dengan menggabungkan gaya yang berbeda menjadi satu tampilan pakaian. “Modern Layering of Color & Texture”, untuk menampilkan gaya yang simple namun elegan dengan memadukan berbagai koleksi dengan warna dan tekstur yang berbeda.

Lalu, “Modern Layering of Function” yang mengedepankan aspek fungsionalitas sehingga nyaman untuk digunakan di setiap cuaca dan kondisi dengan menggunakan teknologi terkini HEATTECH. 

Peluncuran perdana koleksi UNIQLO Fall/Winter 2023 ini juga turut serta merayakan salah satu teknologi andalan UNIQLO yakni HEATTECH, teknologi yang telah dikembangkan selama 20 tahun yang dirancang khusus untuk menahan panas tubuh dan telah memberikan kehangatan serta kenyamanan tanpa perlu menggunakan banyak lapisan pakaian.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading