Sukses

Fashion

Koleksi Kapsul Jennie untuk Calvin Klein Hanya Tersedia di Plaza Senayan dan Pondok Indah Mall

Fimela.com, Jakarta Setelah Jennie menggelar launch party koleksi Jennie untuk Calvin Klein pada Rabu (10/5) di Seoul, Korea Selatan, esoknya, Kamis (11/05), koleksi ini dirilis serentak, termasuk di Indonesia. Kita bisa menemukan koleksi kapsul edisi terbatas ini hanya di store Calvin Klein Plaza Senayan dan Pondok Indah Mall.

Fimela berkesempatan melihat langsung koleksi Jennie for Calvin Klein di Plaza Senayan, kemarin, Kamis (11/05). Kita akan disambut oleh video kampanye Jennie untuk Calvin Klein di video yang tertanam di pilar.

Video surealis yang mengantarkan kita masuk ke dunia Jennie yang realistis. Sebab, di koleksi ini, Jennie tak hanya ‘nebeng nama’, melainkan ia terlibat langsung dan menginfusi dengan personal touch-nya. Jennie yang juga menjadi duta merek dan ikon global untuk Calvin Klein ini memasukkan selera personalnya dalam setiap koleksi. 

Yang terdiri dari banyak pilihan pakaian esensial dari pakaian dalam dan pakain luar. Kita bisa melihat ragam warna pastel yang dikurasi oleh Jennie sendiri, termasuk menata ulang logo ikonis Calvin Klein dalam tulisan tangannya yang menggemaskan.

 

 

Variasi Warna dan Ragam Model

Dengan preferensi gaya personal kita, digabungkan dengan sentuhan fashion Jennie, kita bisa berkreasi membuat look ala Jennie yang dipersonalisasi. Mau bergaya kasual, feminin, sporty chic, semua bisa terakomodir dalam koleksi ini.

“Koleksi ini mencerminkan gaya saya sehari-hari dan semuanya bisa ditemukan di lemari pakaian saya. Termasuk pilihan palet warna dan detailnya,” ujar Jennie.

Kita bisa menemukan bralette dengan bawahan yang serasi, bodysuit, sampai rib tank yang dirancang untuk kenyamanan versatile. Termasuk joggers, tee, gayn, dan kaus dan jumper crewneck yang mudah dipadupadankan. 

Jangan lewatkan juga koleksi kemeja dan rok denim dan jeans 90an yang menawarkan tampilan keren dan kasual. Asiknya lagi, kita diberi beberapa pilihan warna di antaranya Lilac, Chalk Blue, Desert, serta palet klasik Black and White.

Penawaran Menarik

Setiap pembelian satu piece Jennie untuk Calvin Klein, kita akan mendapatkan tote bag spesial. Dan pembelian barang kedua, akan mendapatkan stiker wajah. Penawaran yang sayang untuk dilewatkan, bukan?

Koleksi Jennie untuk Calvin Klein sendiri sudah ramai diserbu pembeli kemarin di toko Plaza Senayan. Yuk, amankan koleksi incaranmu dan jangan sampai kehabisan, ya! 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading