Sukses

Fashion

6 Seleb Tampil Nyentrik di Met Gala 2023, Lil Nas X Jadi Manusia Silver

Fimela.com, Jakarta Rasanya belum lengkap kalau tidak melirik deretan busana nyentrik dan penuh kejutan yang ditampilkan para pesohor dunia di Met Gala 2023. Gelaran bertabur bintang itu berlnagngsung di Metropolitan Museum of Art, New York, Amerika Serikat, Senin (1/5/2023) waktu setempat.

Met Gala 2023 mengusung tema ‘Karl Lagerfeld: A Line of Beauty’ sebagai penghormatan kepada desainer legendaris Jerman tersebut, yang meninggal pada 2019 setelah memimpin rumah mode Prancis Chanel sejak 1983.

Sejumlah pesohor dunia pun berlomba-lomba tampil maksimal di Met Gala 2023 menunjukkan ciri khas rancangan Karl Lagerfeld. Tidak sedikit dari mereka yang juga mengenakan busana nyentrik dengan sentuhan tidak biasa.

Mulai dari Lil Nas X sampai Rihanna, yuk simak rangkuman Fimela selengkapnya di bawah ini!

 

1. Kerumunan di The Metropolitan Museum of Art langsung tertuju pada Jared Leto yang tampil seperti kucing Karl Lagerfeld, Choupette versi besar dengan setelan kostum kucing lengkap.

2. Jared Leto bukan satu-satunya ‘kucing’ di Met Gala 2023. Ada pula Doja Cat yang tak kalah mencuri perhatian tampil dalam ansambel Oscar de La Renta yang terinspirasi dari Choupette.

3. Rapper Lil Nas X menjelma jadi manusia silver. Pelantun “Industri Baby” itu membubuhi tubuhnya dengan cat perak dan berlian imitasi berkilau, bersama thong, booties platform, dan detail mutiara indah di leher dan wajahnya.

4. Jeremy Pope membawa drama di Met Gala 2023 dengan mengenakan jubah sifon sutra sepanjang lebih dari 30 kaki bergambar Karl, lansiran brand Balmain.

5. Janelle Monae memamerkan bikini payet hitam di bawah gaun tipis berbentuk kerucut hitam lansiran Thom Browne.

6. Rihanna datang terlambat ke Met Gala malam ini mengenakan ansambel Valentino khusus yang menampilkan jubah sutera faille yang terbuat dari 30 camelia (dari 500 kelopak).

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading