Sukses

Fashion

6 Pesona Jennie Blackpink untuk Pertama Kalinya Hadir di Met Gala, Bergaya Vintage Kenakan Mini Dress 90an

Fimela.com, Jakarta Jennie Blackpink melakukan debutnya di Met Gala pada pada 1 Mei 2023 waktu setempat (2 Mei 2023 waktu Indonesia) yabg berlangsung di Metropolitan Museum of Art di New York City, Amerika Serikat. 

Malam gelaran Met Gala 2023 akan memberi penghormatan kepada mendiang perancang busana Karl Lagerfel dan menjadikannya trma acara. Tak heran Jennie Blackpink diundang di acara tersebut, mengingat Jennie sebagai brand ambassador Chanel hingga disebut-sebut sebagai Human Chanel. S

eperti tahun-tahun sebelumnya, acara ini pun memiliki dress code untuk para tamu yang hadir. Seperti tahun ini, sesuai tema, para tamu diharapkan berpakaian sederhana "untuk menghormati Karl". Begitupun Jennie yang tampil stunning serba hitam putih. 

Lalu bagaimana tampilan Jennie di Met Gala untuk pertama kalinya? Yuk intip

Sementara sebagian besar peserta lainnya memilih gaun pesta panjang, Jennie menggantinya dengan gaun koktail mungil dari arsip rumah mode Prancis, Chanel.

Dress putih tersebut dari koleksi ready to wear Musim Gugur 1990 yang memiliki detail- menampilkan bustier satin duchesse gading dengan hiasan camelia putih di tengahnya, ditempatkan di atas pita Chanel hitam klasik yang diikat di bawah dada.

Jennie melengkapinya penampilan dengan sarung tangan opera hitam panjang, celana ketat hitam, pompa platform, dan kalung pita hitam.

Tampilannya semakin glamour, dengan menarik rambutnya ke belakang yang memiliki kepangan di atas rambut, ditambah aksesori camelia putih.

Untuk makeup, ia memoles wajahnya dengan blush on pink dan eyeliner hitam, lipstik corla semuanya dilakukan dengan riasan Chanel.

Berikut model 90an yang mengenakan busana Chanel yang dikenakan oleh Jennie saat ini di Met Gala.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading