Sukses

Fashion

Detail Tampilan Rihanna yang Tuai Perhatian Dunia di Super Bowl, Pakai Jam Tangan Harga Rp 1,1 Miliar!

Fimela.com, Jakarta Penampilan Rihanna di Superbowl memang layak mendapatkan apresiasi. Di tengah kehamilan anak keduanya, ia menyuguhkan pertunjukan luar biasa, tanpa gentar.

Tim FIMELA berusaha membedah penampilan luar biasa Rihanna dengan outfit serba merahnya. Jonathan Anderson, selaku Creative Director LOEWE merancang sendiri tampilan Rihanna malam itu.

Ia terinspirasi dari perlengkapan penerbangan, yang kemudian setiap potongan busananya didesain untuk membangun volume, selaras dengan skenografi pertunjukan yang dinamis. Yang lebih menarik lagi, ini merupakan penampilan besar pertama Rihanna setelah 6 tahun hiatus.

Meninggalkan konsep tradisional, pendekatan Rihanna justru terbalik pada penampilannya. Dimulai dengan catsuit yang ditumpuk, para penari dan koreografi kemudian terang-terangan menambahkan berbagai elemen selama bagian musik tertentu.

Outfit Rihanna ini dibuat berwarna merah yang bold, senada dengan set panggung. Catsuitnya dibuat dari jersey sutra yang halus, sculpted leather corset, dan flight suit dari kanvas katun yang menawarkan banyak lapisan, serta tekstur.

Jam tangan mewah milik Rihanna

Tidak berhenti di situ, Rihanna juga terlihat mengenakan arloji Jacob & Co. Brilliant Northern Lights miliknya sendiri. Arloji ini cocok dengan outfit yang dikenakannya, memiliki kristal merah dan tali dari kulit buaya berwarna merah.

323 berlian putih yang dipasang pada kasing 44mm cocok dengan lirik lagu hit Rihanna. Brilliant Northern Lights adalah jam tangan baja antikarat, high jewelry timepiece set dengan 11,26 karat berlian pave.

Jam tangan ini memiliki gerakan kerangka dengan tata letak jembatan grafis yang eksklusif hanya dimiliki Jacob & Co.. Rihanna merupakan pelanggan dari brand ini dan tidak mengejutkan jika kemudian mengetahui harga jam tangan ini adalah 72,000 USD atau sekitar Rp1,1 miliar.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading