Sukses

Fashion

Kanye West Tidak Hanya Didepak Adidas, Ada Balenciaga dan Vogue

Fimela.com, Jakarta Kanye West menjadi salah figur yang lekat dengan skandal. Rentetan kehebohan dibuat Kanye West dalam beberapa waktu belakangan menyebabkan rapper berusia 45 tahun itu kehilangan kerja sama dengan sejumlah brand.

Kanye West dipecat oleh sejumlah brand atas komentar Anti-Semitnya yang diunggah Twitter. Twitter sendiri langsung menghapus tweet tersebut dan memberikan larangan sementara kepada Kanye West.

Agency top Hollywood, CAA atau Creative Artists Agency memutuskan hubungan dengan Kanye West.

"Saya bisa pastikan Kanye bukanlah klien," kata perusahaan kepada CNBC.

 

Adidas

Adidas menjadi merek yang secara resmi mendepak Kanye West dari kontrak kerja sama. Bahkan merek tersebut menghentikan sementara produksi Yeezy.

Tidak hanya sekadar dipecat, Kanye West pun ditolak oleh brand sebagai imbas dari lontaran kebenciannya. Jenama sepatu asal Amerika Serikat, Skechers menolak kerja sama atas Kanye West.

"Skechers tidak mempertimbangkan dan tidak berniat bekerja sama dengan West," ucap brand dalam pernyataan resminya.

 

Balenciaga

Di awal Oktober lalu, Adidas sempat mengatakan kerja samanya dengan Kanye West akan ditinjau ulang sebagai buntut dari perundungan kaus "White Lives Matter". Belum sempat Adidas melakukan putusan, Balenciaga pun ambil langkah tegas dengan langsung memutuskan hubungan kerja samanya dengan West.

Setelah kasus dengan editornya, Vogue pun juga enggan untuk menggandeng Kanye West sebagai ikon di majalahnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading