Sukses

Fashion

Potret Erika Carlina Tampil Energik Dibalut Baju Senam 80an Saat Ulang Tahun ke 29, Hingga Kehadiran Rachel Vennya dengan Tampilan Totalitas

Fimela.com, Jakarta Erika Carlina baru saja menginjak usia ke 29 tahun, pada Rabu (10/8/2022). Momen ulang tahunnya tersebut dirayakan dengan konsep yang menarik perhatian.

Melalui laman Instagramnya, Erika Carlina mengusung tema sanggar senam di tahun 80an. Terlihat dari foto banner yang digunakan, ia tampil dengan swimsuit neon dan jaket biru neon khas baju senam 80an lengkap dengan headband pinknya.

Tak hanya itu, saat acara berlangsung Erika tampil totalitas dengan mengenakan baju senam backless latex warna pink neon. Dipadukan dengan inner crop top strapless bermotif kotak-kotak warna pink dan hijau neon. 

Untuk bawahan, Erika memilih tampil dengan legging biru di bawah backlessnya. Bawahannya semakin nyetrik dengan kaos kaki hitam serta tambahan warna pink dan kuning.

Untuk melengkapi penampilannya, ia mengenakan stiletto pink menyala. Rambut keritingnya diikat ke belakang dengan tambahan beberapa helai poni di atas headband birunya.

Rachel Vennya

Salah satu tamu yang memeriahkan ulang tahun Erika ialah Rachel Vennya. Ibu dua anak ini pun tampil maksimal dengan baju senam gaya 80annya.

Mantan istri Okin mengenakan swimsuit one piece warna biru dari brand Saly Swim. Tampilnya semakin totalitas dengan belt pink menyala serta legging pink dengan detail warna kuning di bagian bawahnya.

Memaksimalkan penampilannya, Rachel tampil dengan handband pink di kedua tangannnya, yang serasi dengan warna platform heelsnya. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading