Sukses

Fashion

6 Pesona Eksotis Adinda Cresheilla dalam Balutan Gaun Saat Ikuti Miss Supranational 2022

Fimela.com, Jakarta Adinda Cresheilla berhasil meraih posisi runner up 3 dalam ajang Miss Supranational 2022. Berlangsung di Nowy Sacz, Malopolska, Polandia, pada Jumat, 15 Juli 2022, Adinda Cresheilla mengharumkan nama Indonesia di mata dunia lewat ajang Miss Supranational 2022.

Sebelum malam final, Adinda Cresheilla menjalani masa karantina selama tiga minggu. Meski persiapan yang dilakukan terbilang mendadak, Adinda Cresheilla berhasil mengalahkan 81 peserta lainnya dengan menyabet posisi runner up 3.

Dalam rangkaian agenda kontes kecantikan bergengsi tersebut Puteri Indonesia Lingkungan 2022 itu memperlihatkan sederet penampilan memukau dan eksotis. Penasaran seperti apa?

 

Kebaya Modern

Setibanya di Polandia, Adinda Cresheilla melakukan sesi pemotretan di sebuah ruas jalan untuk mengikuti kompetisi Miss Elegance. Berlatar lanskap Polandia, Adinda tampil megah dengan kebaya merah marun emas rancangan Intan Avantie. Kebaya modern ini dipadukan dengan kain batik bermotif Candi Borobudur dan karakter Srikandi pada bagian bahu kiri. Sementara rok batik panjang dengan belahan cukup tinggi menambah pesona ekstotis Adinda Cresheilla.

 

Baju renang

Untuk Preliminary Miss Supranational 2022, Adinda Cresheilla mengikuti sesi baju renang. Ia pun membagikan antusiasmenya mengikuti kompetisi pakaian renang tersebut. Adinda Cresheilla tampil mencolok dengan baju renang cutout berwarna pink neon yang dipadukan denga kain.

 

Gaun krakatau

Setelah sesi baju renang, Adinda Cresheilla berganti outfit menjadi lebih anggun. Berbalut gaun full payet, Adinda Cresheilla mengenakan gaun Krakatau bertajuk "Le Krakatau" karya Maison Baaz Couture. Gaun ini terinspirasi dari kekuatan Gunung Krakatau yang mampu mengguncang dunia. Dengan mengenakan gaun merah ini, Adinda diharapkan juga dapat mengguncang dunia.

 

National Custome

Saat sesi National Custom, Adinda Cresheilla mengenakan kostum bertajuk Puspa Kusuma Negara-The Exquisite of Indonesia Flower. Gaun ini memiliki detail yang didominasi bungan rancangan Narania. Terinspirasi dari keindahan flora Indonesia, gaun ini dipenuhi oleh bunga melati putih sebagai bunga bangsa, bunga anggrek bulan sebagai bunga pesona, dan bunga padma raksasa sebagai bunga langka.

Kostum nasional ini hadir dengan dominasi warna merah muda yang melambangkan keanggunan dan keindahan flora Indonesia. Nuansa tersebut bersinergi dengan keramahan, keanggunan, dan beragam kecantikan perempuan Indonesia yang tercermin dalam sosok Adinda Cresheilla.

 

Cocktail Gown

Gaun yang berbeda dikenakan Adinda Cresheilla saat sesi catwalk. Ia tampil anggun dengan gaun cocktail bertajuk "The Spirit of Kabasaran" karya Phanji Purboasmoro. Terinspirasi dari tari Kabasaran asal Sulawesi Utara yang menggambarkan sosok yang kuat, disegani, ditakuti, dan sakti.

 

Gaun malam

Di malam final, Adinda Cresheilla tampil cantik dengan gaun bernuansa biru. Bertajuk "Wastra Samoedra" karya Maison Baaz Couture, Adinda tampil cantik bak putri laut. Gaun full payet ini membentuk pola abstrak dan pecah-pecah layaknya ombak di laut. Detail yang membuatnya terlihat bergerak memberikan keagungan pada keseluruhan look.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading