Sukses

Fashion

Chopard Mempresentasikan Koleksi Berlian Ikonis lewat 7 Sosok Perempuan Luar Biasa

Fimela.com, Jakarta Chopard memperkenalkan kembali arti berlian yang begitu penting bagi brand ini. Bagi Chopard, berlian adalah lambang panggilan menuju kebebasan dan kebahagiaan, inti dari pembuatan koleksi perhiasan dan jam mereka.

Koleksi berlian ini dipresentasikan melalui Happy Diamonds yang masing-masing dibawakan oleh 7 sosok perempuan dengan ciri khas mereka sendiri. Happy Diamonds dari Chopard adalah personifikasi sikap dari perempuan yang berjiwa bebas dan tak terbantahkan di tengah dunia yang terus bergerak di tengah keragaman.

Co-President dan Artistic Director Chopard, Caroline Scheufele mempersembahkan Happy Diamonds melalui sosok Deepika Padukone, Aja Naomi King, Jung Ryeo-Won, Sadie Sink, Anne Nakamura, Dorra Zarrouk, dan Yang Zi yang semuanya memiliki cara hidup dengan kuat, bebas, dan menyenangkan.

1. Deepika Padukone

Deepika Padukone adalah aktor, produser, dan filantropis terkenal dari India. Dengan bakatnya yang luar biasa, komitmen, disiplin, dan kerja kerasnya, saat ini ia memiliki kesuksesan yang meroket.

Kecantikan dan ketenangannya yang luar biasa juga telah membawanya menjadi ikon gaya dan mode. Terlebih, kerendahan hatinya semakin memberi substansi luar biasa pada prestasinya.

Saat ini, Deepika memilih untuk menyalurkan popularitas dan pengaruhnya untuk mengubah lanskap kesehatan mental di India dan seluruh dunia. Ia banyak bicara tentang kerapuhan dan kekuatan pikiran manusia.

 

2. Aja Naomi King

Aja Naomi King adalah lulusan Universitas California, Santa Barbara, dan Universitas Yale dengan gelar Drama. Bakat dan keuletannya membuka jalan untuk peran dalam film-film yang mendapat pujian kritis. Ia juga aktif dalam mempromosikan hak-hak perempuan dan kesetaraan rasial, untuk komitmennya dalam mengubah representasi kecantikan.

3. Jung Ryeo-Won

Jung Ryeo-Won adalah tokoh terkemuka dalam kehidupan budaya Korea yang dikenal karena ragam kreativitasnya. Ia memulai karier sebagai penyanyi pop dan sejak itu muncul di banyak film dan drama TV, serta mengejar karier di film.

 

4. Sadie Sink

Sadie Sink memulai kariernya di Broadway sebagai pemeran utama dalam musikal Annie pada tahun 2013. Di luar kariernya yang terus berkembang, Sadie Sink adalah perwakilan dari dunia yang sedang bergerak karena vitalitas dan antusiasmenya. Ia berkomitmen akan menggunakan pengaruhnya untuk menjaga lingkungan.

 

5. Anne Nakamura

Anne Nakamura adalah seorang aktris dengan kecantikan alami dari Jepang. Ia adalah perempuan yang tidak suka berdiam diri, ia terus dan selalu mencari versi lebih baik dari dirinya sendiri dengan wataknya yang positif dan rasa selalu penasaran.

6. Dorra Zarrouk

Hal pertama yang paling menarik perhatian dari Dorra Zarrouk adalah energi dan karismanya. Ia meraih gelar di bidang hukum dan ilmu politik dari Universitas Tunis dan Beirut yang membawanya hingga ke layar lebar. Dengan penghargaan untuk hampir 30 film dan banyak seri untuk televisi, dokumenter, dan drama, Dorra Zarrouk juga merupakan anggota dari Tunisian Order of Cultural Merit di tahun 2016.

 

7. Yang Zi

Yang Zi mulai muncul di layar kaca pada usia 7 tahun dan dengan cepat menjadi terkenal di dunia bisnis pertunjukan. Aktris, penyanyi, dan model fashion ini telah membangun karier dengan keuletan yang kuat sambil menjaga inner-childnya agar terus hidup dan bersinar melalui setiap peran dan penampilan publiknya. Yang Zi terlibat dalam proyek amal, terutama untuk anak-anak.

#Elevate Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading