Sukses

Fashion

Suguhan Khusus dari Dior Men dengan Koleksi Spesial

Fimela.com, Jakarta Kim Jones tak pernah letih untuk berinovasi, kini saatnya lini Dior Men yang unjuk gigi. Melalui koleksi the Beachwear 2021, capsule collection ini merupakan kolaborasi apik Kim Jones bersama seniman Kenny Scharf.

Nafas baru pun tercipta khusus untuk para pria yang menyukai busana vintage, sprotwear, kasual namun tetap dengan pernyataan gaya khusus dengan sentuhan energik. Kamu juga dapat melihat beberapa koleksi yang potongannya unisex. Menarik untuk diintip.

Tak hanya itu, gerai khusus diluncurkan secara bersamaan pada April 2021 ini demi menyambut antusiasme tinggi para peminat koleksi Dior Men. Berlokasi di Plaza Indonesia butik dengan nuansa apik yang terinspirasi dari butik Dior di Champs-Elysees, Paris hadir melengkapi keseluruhan kejutan.

Butik Dior ini mengutamakan kenyamanan dengan interior elegan. Sehingga konsumen dapat leluasa beberlanja koleksi ready to wear, tas, sepatu hingga aksesori lainya.

 

Koleksi Tak Lekang Waktu

Kim Jones juga memperkenalkan koleksi yang tak lekang waktu, tanpa batasan musim yang dikemas dalam Dior Essentials. Terkurasi dalam potongan maskulin, untuk keperluan sehari-hari hingga acara formal, Tampilan kasual hingga sporty.

Beragam katagori pun tersaji lengkap, seperti tailoring, sprotswear, leather goods, denim, knitwear dan bermacam-macam shirthing.

Material berkualitas yang terdiri dari poplin, cashmere, Japanese denim lengkap dengan rajutan logo Dior menanti untuk memaksimalkan tampilan siapa saja yang mengenakannya. Sentuhan aksen rajutan icon lebah, the Dior Oblique monogram hingga the Cannage motif menjadi detail seru yang memikat mata.

Koleksi ini cocok untu para pria yang menyukai tampilan klasik dengan opsi palet warna monochrome, dengan paduan abu-abu dan biru navy.

Kim Jones juga memperkenalkan koleksi yang tak lekang waktu, tanpa batasan musim yang dikemas dalam Dior Essentials. Terkurasi dalam potongan maskulin, untuk keperluan sehari-hari hingga acara formal, Tampilan kasual hingga sporty.

Beragam katagori pun tersaji lengkap, seperti tailoring, sprotswear, leather goods, denim, knitwear dan bermacam-macam shirthing.

Material berkualitas yang terdiri dari poplin, cashmere, Japanese denim lengkap dengan rajutan logo Dior menanti untuk memaksimalkan tampilan siapa saja yang mengenakannya. Sentuhan aksen rajutan icon lebah, the Dior Oblique monogram hingga the Cannage motif menjadi detail seru yang memikat mata.

Koleksi ini cocok untu para pria yang menyukai tampilan klasik dengan opsi palet warna monochrome, dengan paduan abu-abu dan biru navy.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading