Sukses

Fashion

Dior Umumkan Jisoo BLACKPINK Sebagai Global Ambassador

Fimela.com, Jakarta Dior baru saja mengumumkan Global Ambassador terbarunya untuk Dior Beauty dan Fashion. Kali ini, gelar tersebut jatuh kepada Jisoo BLACKPINK. Melalui rils yang diterima, Terpilihnya Jisoo ternyata karena sosoknya dinilai sangat inspiratif.

Menurut Maria Grazia Chiuri, Jisoo BLACKPINK menginspirasi dirinya saat merancang koleksi Musim Gugur 2021 Dior. Karakter Jisoo yang penuh gairah, mampu bangkitkan semangat tersendiri. Dikutip dari akun Instagram Dior, "Jisoo mewujudkan dengan keberanian tunggalnya modernitas Rumah (Dior) dan kreativitas penuh gairah dari Maria Grazia Chiuri, yang terinspirasi oleh penyanyi Korea untuk koleksi Dior Musim Gugur 2021. 

Jisoo juga jadi bagian dari Dior Beauty

Tak hanya itu saja, parasnya juga akan menyempurnakan kreasi makeup dari Peter Phillips. Sehingga Jisoo juga akan jadi bagian dari Dior Beauty. Sebelum Jisoo, Dior pernah menggandeng sejumlah global ambassador, diantaranya adalah Natalie Portman dan Cara Delevigne.

Hubungan Jisoo dan Dior juga sudah akrab. Di tahun 2019, Jisoo sudah dinobatkan menjadi Dior Beauty Ambassador lokal Korea. Dan tahun 2021 ini adalah puncaknya sebagai global ambassador untuk Dior.

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading