Fimela.com, Jakarta Indah Permatasari tampil beda dengan kebanyakan pengantin lainnya saat dipersunting Arie Kriting. Ia memilih gaun pengantin anti-mainstream yang terinspirasi dari baju Bodo khas Sulawesi.
Baju bodo yang biasanya berbentuk segi empat dan berlengan pendek mendapat sentuhan kontemporer dari desainer Didiet Maulana lewat labelnya Svarna by Ikat Indonesia. Ia membuat baju bodo dengan model off-the-shoulder dan lengan dramatis sekaligus romantis yang memberi pernyataan.
Advertisement
BACA JUGA
Pilihan warna blush pada bahan tule juga menambah keanggunan dan kecantikan gaun pengantin yang dipakai juga dalam akad nikah. Detail bordir bunga menyempurnakan keindahan gaun pengantin Indah Permatasari.
"Aplikasi bunga pada bahu dan bordir serta detail bunga yang dirangkai pada rambut satu per satu ditambah kain sutera Makassar buatan Sengkang, melengkapi tampilan busana Indah," tulis Didiet Maulana di akun Instagramnya.
Advertisement
Gaun Pengantin Juara
Indah sendiri mengaku langsung teringat nama Didiet Maulana untuk mewujudkan gaun pernikahan impiannya. Ia bercerita tentang konsep gaun pernikahan impian yang terinspirasi dari baju Bodo khas Sulawesi Modern.
"Mas Didiet Maulana juara pokoknya. Aku suka sekali. Terima kasih sudah memberikan hati dan pemikirannya untuk wedding dress kami," tulis Indah Permatasari di akun Instagramnya.
Sementara itu sang suami juga tampil senada dengan busana inspirasi Indonesia Timur dengan memakai selendang kain NTT dengan sarung Buton. Arie melengkapi tampilannya dengan kalung Papua yang dibuat dari batang Anggrek.
Simak video berikut ini
#Elevate Women