Fimela.com, Jakarta Pandemi Corona bukan hanya mendorong masyarakat untuk beradaptasi dengan segala perubahan. Tetapi, juga mendorong munculnya berbagai tren baru dalam kehidupan, termasuk dalam dunia kecantikan dan fashion.
Berkat banyaknya aktivitas di rumah, masyarakat termotivasi untuk tampil menarik dengan merawat diri dengan berbagai produk yang sedang hype, hingga berkreasi memasangkan pakaian dengan aksesori.
Advertisement
BACA JUGA
Berdasarkan data transaksi Q4 di tahun 2020, Tokopedia mengungkapkan adanya perubahan tren kecantikan dan fashion yang akan booming di tahun 2021.
“Terlihat dari data peningkatan transaksi kategori Kecantikan di Tokopedia selama Q4 2020 yang mencapai hampir 2 kali lipat dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya,” ungkap Beauty, Health and Personal Care Category Development Senior Lead Tokopedia, Jessica Gunawan.
Lantas, apa saja tren kecantikan dan fashion di tahun 2021?
Advertisement
1. Produk Skincare Lokal
Belakangan ini, skincare lokal semakin digemari. Hal ini terlihat dari berbagai brand skinecare lokal mulai bermunculan dan merilis produk baru mereka. Tokopedia memprediksi, skincare lokal akan semakin merajai industri kecantikan Indonesia. Seperti serum wajah, krim dan pembersih wajah yang menjadi produk paling diburu di Tokopedia belakangan ini.
2. Colourful Makeup
Sementara, dengan banyaknya online meeting dan acara yang diadakan secara daring, masyarakat Indonesia kian besemangat untuk tampil prima saat menghadiri acara online di rumah. Tampilan makeup yang diprediksi akan tetap menjadi tren adalah flawless complexion dan pemilihan warna-warna yang bold seperti oranye dan merah pada riasan mata juga akan menjadi tren.
3. Casual Look
Sementara, jika membicarakan soal tren fashion, casual look sangat digemari di tahun 2021. Menurut Beauty Vlogger Ririe Prameswari, gaya fashion ini marak karena mengutamakan kenyamanan.
“Pakaian yang nyaman seperti piyama atau celana pendekbermotif tie dye tetap akan populer. Pakaian oversized dengan warna-warna cerah juga diprediksiakan tetap menjadi tren di tahun ini,” ungkap Ririe.
Sementara, sejak pandemi melanda, masker menjadi sesuatu yang esensial bagi masyarakat. Demi mempercantik penampilan, masker kain menjadi salah satu produk fashion yang menjadi tren.
“Kinisudah banyak kreator lokal yang membuat masker kain dengan beragam model, paduan warna danmotif menarik sehingga dapat disesuaikan dengan gaya yang ingin ditampilkan,” lanjut Ririe.
4. Aksesori
Meski riasan dan gaya busana sudah on point, seperti penampilan belum lengkap tanpa aksesori favorit. Tahun 2021, ada beberapa aksesori yang menjadi tren, seperti anting, kalung bertumpuk, bucket hat, hingga hiasan masker yaitu filter dan ikatan simpul.
“Tokopedia berkomitmen #SelaluAdaSelaluBisa berkolaborasi bersama para pegiat usaha lokal,khususnya UMKM, untuk menghadirkan berbagai program seperti Beauty Flash Friday serta FashionFriday yang dapat mempermudah masyarakat mendapatkan kebutuhan sehari-hari, termasuk produkkecantikan dan fesyen,” tutup Jessica.
#elevate women