Fimela.com, Jakarta Semangka menjadi buah yang segar untuk dinikmati dan menjadi salah satu buah andalan penghilang dahaga. Kandungan air yang banyak menjadikan buah ini menjadi pilihan utama ketika musim panas tiba.
BACA JUGA
Advertisement
Namun, ukuran buah semangka yang cukup besar dan berat, membuat buah ini kerap sulit untuk dibawa. Melihat hal ini, pembuat tas tangan dari Jepang Tsuchiya Kaban yang telah berkecimpung dalam bisnis pembutas tas dan aksesori mewah sejak 1965, menciptakan tas mewah berbahan kulit Italia yang khusus untuk membawa semangka.
Melansir Nextshark, tas semangka mewah ini dirancang oleh Tsuchiya Kaban dan dibuat oleh seniman Jepang Yusuke Kadoi sebagai bagian dari kampanye "The Fun of Carrying". Dari segi desain, tas semangka memiliki kesamaan dengan tas bola bowling. Bentuknya yang mengantung dapat memuat buah semangka dengan baik.
Advertisement
Desain yang nyaman
Pengrajin dengan cermat memotong dan menjahit potongan-potongan tas menjadi satu. Desain tersebut dilengkapi kancing di sepanjang tepi tas, dengan cerdik menjaga semangka tetap nyaman di dalam tas jinjing. Warna cokelat pun menjadi ciri khas tas ini.
Sayangnya, tas mewah semangka tidak untuk dijual. Penggemar semangka tidak akan membawa tas ini ke dalam toko bahan makanan dalam waktu dekat. Sebagai gantinya, tas tangan tersebut akan dipajang di toko-tokonya yang berlokasi di Shibuya dan Roppongi di Tokyo.
#Changemaker