Fimela.com, Jakarta Irish Bella kini tengan menanti kehadiran sang buah hati. Usia kehamilannya pun sudah memasuki 7 bulan, yang berarti sudah memasuki trimester akhir.
Selama masa kehamilannya, istri dari Ammar Zoni ini pun kerap kali membagiakan foto terbaiknya di akun Instagram pribadinya @ _irishbella_. Dalam postingan tersebut, kerap kali Irish terlihat mengenakan pakaian dengan warna-warna cerah yang membuatnya tampil lebih segar.
Advertisement
BACA JUGA
Fimela pada Sabtu (11/9/2020) merangkum beberapa pakaian Irish Bella yang bisa menjadi inspirasi para ibu hamil. Yuk kita simak!
Advertisement
1. Yellow tropical
Dalam postingannya terbarunya, Irish dan Ammar melakukan pemotretan dengan Diera Bachir. Terlihat perempuan kelahiran 1996 ini mengenakan dress warna kuning dengan motif nanas yang pas sekali digunakan ketika musim panas. Ia memadukan dress tersebut dengan hijab warna nude, agar tampilannya berfokus pada dress bertema tropical tersebut.
2. Outer Burgundy
Pengunaan outer memang pilihan tepat bagi para ibu hamil, agar tidak terasa sesak. Seperti irish yang tampil modis mengenakan long outer bercorak etnik warna burgundy dengan bahan viola, yang dipadukan dengan kerudung satin warna serupa.
Penggunaan belt pun menjadi point penting dalam tampilan irish. Untuk dalaman, sahabat Fimela bisa mengenakan kaos katun yang menyerap keringat, yang dikombinasikan dengan bawahan seperti kulot agar lebih nyaman.
Advertisement
3. Top printing
Irish mengenakan atasan warna ballet slipper dengan motif flower. Detail renda pada lengan membuat pakaiannya semakin spesial. Ia pun memilih kerudung segi empat dengan warna yang serasi.
Top printing tersebut, dipadukan cukup dengan celana denim yang membuat tampilan Irish cukup simpel.
#changemaker