Fimela.com, Jakarta Membeli pakaian baru ketika lebaran tiba telah menjadi tradisi turun menurun bagi orang Indonesia. Ketika Tunjangan Hari Raya sudah di tangan, hasrat berbelanja pun sudah tak terbendung lagi.
BACA JUGA
Advertisement
Walau tahun ini terasa berbeda karena pandemi virus corona, yang mengharuskan kita merayakan Idul Fitri di rumah saja. Namun sahabat Fimela tetap bisa tampil memukau saat melakukan silahturahmi virtual.
Hanya lewat smartphone, sahabat Fimela sudah bisa membeli berbagai koleksi pakaian Hari Raya. Berikut rekomendasi beberapa pakaian lebaran untuk tampilan lebaran tahun ini dari sederet brand lokal dan desainer tanah air.
Advertisement
1. Greisy
Lewat akun Instagram @Greisyofficial ada berbagai pilihan pakaian lebaran mulai dari dress, tunik, dan blouse dengan warna-warna yang cerah. Bahan yang digunakan halus, lembut, dingin yang bisa digunakan untuk ibu menyusui.
Harga: Mulai dari Rp240.000
2. Blanc
Koleksi Raya Season dari brand Blanc bisa menjadi rekomendasi busana lebaran sahabat Fimela. Koleksi ini terdiri dari tunik dan top yang bisa dibeli melalui ecommerce dan Instagram.
Harga: Mulai dari Rp250.000
Advertisement
3. Vanila Hijab
Jika ingin tampil menggunakan dress atau gamis dengan warna dan motif yang indah saat lebaran, Vanila Hijab bisa menjadi rekomendasi. Ada beberapa series koleksi pilihan seperti Lembaran dress atau Hujan series, dengan motif yang mewah.
Harga: Mulai dari Rp250.000
4. Noki
Lewat koleksi Merekah, Noki terinsiprasi dari bunga yang mekar. Oleh karenanya, koleksi pakaian lebaran dari Noki dihiasi dengan motif bunga yang terdiri dari berbagai model mulai dari atasan, bawahan, dan dress.
Harga: Mulai dari Rp325.000
Advertisement
5. Ria Miranda
Ria Miranda meluncurkan koleksi baju Lebaran 'Nagari' yang terinspirasi dari keindahan budaya kampung halamannya, Minangkabau, Sumatera Barat. Koleksi lebaran Ria Miranda mulai dari atasan, dress, tunic, kaftan, dan kerudung.
Harga: mulai dari Rp215.000 untuk kerudung dan Rp1,1 juta untuk kaftan.
6. Saptodjojokartiko
Desainer Saptodjojokartiko meluncurkan kolkesi Saptojo Raya 20. Dengan mempertahan ciri khasnya Sapto menggunakan detail embroidery pada selendang, dress, dan atasan untuk koleksi lebaran tahun ini.
#Changemaker