Sukses

Fashion

Clare Waight Keller Tinggalkan Givenchy Setelah Tiga Tahun Bersama

Fimela.com, Jakarta Kabar mengejutkan datang dari rumah mode Givenchy. Ia baru saja kehilangan desainer terbaiknya, Clare Waight Keller.

Diketahui bahwa Clare Waigh Keller mengundurkan diri dari Givenchy sebagai direktur artistik. Dalam siaran tertulis, Keller menuturkan bahwa berfokus pada dunia haute couture merupakan salah satu hal penting dalam perjalanan profesionalnya.

"Saya telah berbagi banyak momen luar biasa dengan ateliers dan tim desain Givenchy yang brilian. Bakat dan dedikasi yang luar biasa akan selamanya tersimpan dalam ingatan saya. Terima kasih sepenuh hati saya kepada setiap pahlawan tanpa tanda jasa dan pahlawan wanita di belakang layar, untuk kontribusi mereka dari produk ke komunikasi dan ritel, dan setiap anggota tim global, mitra, dan pemasok," ungkap Clare Waight Keller.

Keller diangkat sebagai direktur artistik Givenchy pada 2017, mengikuti Riccardo Tisci. Ia merupakan desainer perempuan pertama yang pernah memegang peranan tersebut. Sebagai sosok direktur artistik perempuan pertama, Keller merasa terhormat dan menjadikannya sebagai bagian dari kehidupannya.

 

Merancang gaun Meghan Markle

Nama Clare Waight Keller melejit di berbagai berita dunia pada 2018 karena menciptakan gaun pernikahan ikonis bagi Meghan Markle. Ia sendiri mengaku bangga memiliki keterlibatan dalam pernikahan kerajaan. Bahkan, Meghan Markle menganugerahi Keller dalam British Fashion Awards akhir tahun lalu.

Keluarnya Clare Waight Keller dari Givenchy sejalan dengan berakhirnya kontrak. Sebelum kontrak berakhir, Keller mempersembahkan karyanya yang terakhir untuk Givenchy pada koleksi Fall 2020 Ready-to-Wear. Debut koleksi ini dipersembahkan di Paris pada 1 Maret 2020.

Hingga kini, belum dipastikan siapa yang akan menggantikan posisi Keller di Givenchy.

Simak video berikut ini

#changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading