Sukses

Fashion

Sepatu Lari Dilengkapi Teknologi untuk Kurangi Risiko Cedera

ringkasan

  • Sepatu seri HOVR oleh merek olahraga global, Under Armour dilengkapi teknologi terkini.
  • Teknologi yang digunakan dapat mencegah cedera saat lari.

Fimela.com, Jakarta Sepatu lari bukan sekedar untuk bergaya saja, melainkan harus memiliki manfaat yang dapat menunjang performa pemakainya dan menghindari dari cedera.

Bahkan kini, sepatu olahraga khususnya lari sudah dilengkapi dengan inovasi dan teknologi seperti yang baru saja diluncurkan sepatu seri HOVR oleh merek olahraga global, Under Armour. 

Agham Rinaldi, Brand Manager Under Armour Indonesia mengatakan HOVR Machina didesain lebih dari sepatu lari jarak jauh biasanya. Dengan desain yang memang disesuaikan dengan kebutuhan para pelari jarak jauh, yang memberikan sebuah kenyamanan berlari yang ringan, energi yang lembut dan juga mampu menambah kecepatan berlari. 

Cushion-nya yang lembut dengan teknologi 360° UA HOVRTM, memberikan “zero gravity feel” yang menjaga gerakan langkah tetap stabil dalam waktu panjang. Propulsive plate dari Pebax dan karbon memberikan transisi yang mulus dan energi yang cepat dan lincah.“Selain desain yang ringan, HOVR Machina memberikan sirkulasi udara yang baik dan menambah kenyamanan saat berlari jarak jauh,” papar Agham dalam peluncuran Under Armour pada (26/02/20) di Senayan City, Jakarta.

Terhubung dengan teknologi 

Agham menambahkan seri HOVR ini juga dapat terhubung dengan teknologi aplikasi MapMyRun, aplikasi yang diciptakan untuk seri HOVR, melalui bluetooth ke smartwatch dan juga bluetooth earphone. Dengan teknologi ini nantinya pelari dapat melacak kecepatan, panjang langkah, dan irama langkah melalui MapMyRun, yang juga menjadi dasar dalam memberikan tips real-time, untuk membantu berlari lebih efektif, terasa lebih mudah dan juga mengurangi risiko cedera.

Teknologi inilah yang juga mendukung seri HOVR Machina untuk menjadi produk andalan para atlet lari atau penggemar olahraga lari – seolah ada pelatih pribadi yang mendampingi. “HOVR Machina menjadi sebuah inovasi sepatu lari dari Under Armour yang dapat terhubung ke aplikasi MapMyRun dan membantu penggunanya untuk mendapatkan goal terbaik di setiap sesi latihan. Selain itu kami juga menyematkan desain sepatu yang memberikan kenyamanan tak hanya pada kaki tapi juga tubuh,” Lanjut Agham.

Tak perlu khawatir, bluetooth yang ada pada sepatu tidak akan rusak terkena air. Bahkan, akan tahan lama melebihi sepatunya. “Aku sudah coba lari 10K di tempat yang basah tapi tetep awet tidak rusak,” ujar Adinda Sukardi, Atlet lari yang juga Under Armour Brand Ambassador.  

HOVR Machina hadir dalam 4 warna untuk koleksi pria yaitu Black Beta Black dengan perpaduan warna hitam dan merah, Water Orange Spark dengan perpaduan warna biru dan orange, Beta Beta Black dari warna merah dan hitam, dan Black Balck White perpaduan warna hitam dan putih, juga 4 warna lainnya untuk koleksi wanita yaitu Rift Blue Orange Spark dengan perpaduan warna biru muda dan oranye, Beta Lipstick Beta dengan dominasi warna merah, French Gray Beta French dengan dominasi warna merah muda, Black Mod Gray Black dengan perpaduan waran hitam dan abu-abu. Dengan harga Rp2,6 juta. 

#Changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading