Fimela.com, Jakarta Menyambut 2020, tren-tren dunia sudah mulai bermunculan termasuk di dunia fashion. Mulai dari sepatu, tas, hingga gaya berpakaian yang akan booming di tahun 2020.
Menurut Fashion Stylist Adi Surantha, gaya 90-an masih menjadi tren yang akan diminati secara global. Mulai dari penggunaan pakaian berpotongan longgar, oversized t-shirt, celana baggy dengan warna-warna colorblock atau warna yang cukup berani.
Advertisement
BACA JUGA
“Gaya-gaya hip hop atau RnB kini masih banyak disukai. Pakaian yang longgor-longgar. Namun, gaya 90-an yang mulai ditinggalkan seperti menggunakan tank top,” ujarnya kepada Fimela.com, di Jakarta.
Untuk sepatu, Adi mengatakan sepatu bersol tebal dan sepatu dengan strap kecil akan digemari.
Advertisement
Tren tas 2020
Sedangkan untuk tas, para perempuan kini lebih menyukai tas berukuran kecil. Meski hanya bisa menampung sedikit barang bawaan, tas ini menjadi favorit karena unik.
“Tas kecil dengan jenis sling bag, purse, pouch dan handbag,” paparnya.
Adi mengatakan sebenernya tren 90 ini sudah booming sejak tahun 2018, dan masih berlanjut hingga 2020.
“Tren itu diulang-ulang tapi diinovasikan. Seperti tren 2020 nanti yang booming di tahun 2018,” tutupnya.
#Growfearless with Fimela