Sukses

Fashion

Inspirasi Outfit untuk Salat Idul Adha Selain Gamis

Fimela.com, Jakarta Persiapan Idul Adha tak kalah hebohnya dengan hari raya Idul Fitri. Selain ketupat, baju untuk salat Ied di pagi hari juga perlu dipikirkan. Tak harus baru. Sah-sah saja kok kalau kamu mau pakai baju lama atau baju lebaran kemarin. Kalau tidak, kamu juga bisa coba mix and match baju di lemari yang cocok untuk dipakai salat.

Tidak harus pakai gamis, kok. Berikut ini Fimela rangkumkan referensi outfit yang cocok untuk dipakai salat Idul Adha, dari pala selebgram! Cek di bawah ini.

Ethnic outer

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by hamidah rachmayanti (@hamidahrachmayanti) on

Keluarkan koleksi outermu untuk dipakai salat Idul Adha besok. Padankan dengan wide leg pants, kulot, atau trouser. Mainkan 3 tone untuk 1 look juga akan membuat kamu tampil chic!  

Tunic

Tunic dengan siluet panjang dan aksen belahan seperti yang dipakai Ayudia di foto berikut juga manis banget untuk salat Idul Adha! Alas kakinya, kamu bisa pakai mules atau block heels saja agar lebih santai.

Long outer

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Mega Iskanti (@megaiskanti) on

Padankan outfit monokrom di dalam dengan long outer berbeda warna. You're ready to go!

Long dress dan pants

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Mega Iskanti (@megaiskanti) on

Kalau ada long dress di lemari, bisa juga padankan dengan straight pants atau legging dengan warna senada. Matching-kan dengan warna jilbab biar lebih eye catching. 

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading