Sukses

Fashion

Bangun Kultur Jual Beli Sneakers Orginal Melalui Aplikasi Digital

Fimela.com, Jakarta Pecinta sneakers biasanya akan memiliki lebih dari dua pasang. Bukan hanya dijadikan alas kaki melainkan sebagai koleksi untuk kesenangan pribadi hingga sebagai barang investasi.

Beberapa sneakers memang dibuat dengan nilai historis tertentu yang membuatnya menjadi begitu langka dan dapat dibanderol dengan harga fantastis. Seperti Vans X Iron Maiden dan Metallica atau Nike Worn Air Jordan 12 Flu Games dan Air Jordan 3 yang dirilis pada 1988.

Hal inilah yang membuat para pecinta sneakers semakin idealis dan selektif untuk membeli sneakers yang terjamin keasliannya. Sehingga membuat Dadit dan Jiro R. Noor untuk terpikir sebuah marketplace bernama Beem.ID yang memfasilitasi kebutuhan dan kultur jual beli sneakers.

"Ini bukan cuma tentang sneakers. Tetapi tentang semua orang. Tentang selebrasi kultur hari ini soal sneakers. Bagaimana cara orang merepresentasikan dirinya. Bagaimana semua orang bisa terhubung satu sama lain dengan jual beli sneakers," ujar Dadit selaku CEO Beem.ID.

 

Aplikasi yang menghubungkan penjual, pembeli, dan komunitas sneakers

Bagi pecinta sneakers, tidak mudah untuk mengoleksi dan membawa semua sneakers original ke rumah. Terlebih jika sneakers tersebut merupakan historikal dan langka. Hal serupa pernah dialami Jiro R. Noor selaku Co-Founder Beem.ID yang kesulitan mencari sneakers yang kerap tidak masuk ke pasar Indonesia. Hingga akhirnya, muncul sebuah keinginan untuk menghadirkan aplikasi Beem.ID ini.

Dengan hadirnya aplikasi Beem.ID memudahkan penjual dan pembeli dengan fitur jual beli sneakers ini. Selain memudahkan penjual dan pembeli, diharapkan kehadiran aplikasi ini bisa membangun sebuah kultur baru antar pecinta sneakers. Baik itu antara pembeli, penjual, maupun dengan komunitas sneakers.

Selain itu, aplikasi ini akan menghubungkan orang dengan sneakers yang tepat. Akan ada banyak interaksi di dalam aplikasi untuk membuat orang tahu jenis sneakers yang tepat. Sejauh ini, Beem.ID baru menyediakan koleksi sneakers dengan merek dari luar negeri. Ke depannya, Beem.ID akan memasukkan merek sneakers lokal dan memperluas kategori. Sehingga tidak tercakup pada sneakers saja.

Di dalam aplikasi ini, kamu akan menemukan berbagai jenis sneakers dengan ukuran tertentu. Penjual yang menjual sneakers-nya akan dikurasi terlebih dahulu sebelum akhirnya ditampilkan dalam aplikasi Beem.id. Kurasi ini dilakukan untuk menjamin keaslian sneakers itu sendiri. Kemudian, kamupun bisa melakukan penawaran harga dengan penjual.

Simak video berikut ini

#GrowFearless with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading