Sukses

Fashion

3 Ciri Heels yang Tidak Sakit Ketika Digunakan

Fimela.com, Jakarta Demi menunjang penampilan yang cantik dan menawan, perempuan rela merasakan sakit di bagian kaki dengan menggunakan heels. Ya! Meski demikian, heels masih menjadi pilihan untuk memberikan sentuhan akhir yang elegan dan anggun.

Sebenarnya, heels bukan alat penyiksa kaki perempuan jika menemukan rancangan dan penggunan yang tepat. Seperti dikutip dari Purewow pada Senin (10/5/2019) ada tiga trik ampuh yang perlu diperhatikan sehingga heels tidak begitu menyakiti ketika digunakan.

1. Konstruksi

Bekerja sama dengan seorang ahli bedah podiatrik, merek asal Amerika merancang sebuah heels yang dinilai begitu nyaman. Heels ini memiliki struktur yang lentur, fleksibel, dan bantalan yang ringan terpasang pada bagian sol. Sehingga mengurangi semua titik tekanan.

 

Ciri heels yang tidak sakit digunakan

2. Kostumisasi

Merek ini sendiri menawarkan heels dalam ukuran yang besar. Antara ukuran 4,5 hingga 11,5 dalam ukuran Amerika. Dan juga dibuat dalam tiga jenis lebar kaki yang berbeda. Ini untuk memastikan bahwa keseluruhan kaki dapat dengan nyaman digunakan.

3. Faktor chic

Pemilihan bentuk jelas mempengaruhi kenyamanan penggunaan heels. Bentuk tumit runcing yang klasik menjadi bentuk tersulit agar menciptakan kenyamanan. Coba cari bentuk tumit yang runcing dengan formula rendah. Sehingga bidang penopangnya lebih besar dan tidak menimbulkan rasa sakit.

Simak video berikut ini

#GrowFearless with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading