Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle akan segera berlangsung besok Ladies. Royal wedding ini sudah dinantikan oleh seluruh masyarakat dunia.
Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle menarik perhatian publik, baik di Inggris Raya atau mancanegara. Selain menyandang status sebagai keluarga kerajaan Inggris, Harry juga dikenal sebagai "selebriti". Apalagi, calon istrinya adalah aktris asal Amerika Serikat. Pernikahan pasangan yang sering jadi perbincangan ini memang rencananya akan digelar pada tanggal 19 Mei 2018 mendatang.
Publik dibuat penasaran dengan detail dari royal wedding tersebut. Mulai dari tempat pernikahan digelar hingga gaun yang akan dipakai oleh Meghan pun sampai sekarang terus menjadi sorotan.
Sampai hari spesial tersebut berlangsung, kita tak akan tahu bagaimana bentuk dan rupa gaun yang dikenakan oleh Meghan saat berjalan di altar. Dari kabar yang beredar, bahkan Pangeran Harry pun belum tahu tentang desain pastinya. Namun, tentu saja banyak prediksi yang marak bermunculan. Sang desainer yang nyata terlibat dalam pembuatan gaun pernikahan tersebut pun sempat berikan bocoran. Yuk kepoin tentang gaun Meghan Markle di sini.
Prediksi Dari Beberapa Desainer
Di awal event pernikahan ini direncanakan, desain gaun pernikahan Meghan memang masih sebatas rumor. Belum ada pernyataan resmi dari pihak kerajaan. Namun satu detail yang sudah bisa dipastikan adalah warna gaunnya yang putih. Tidak sedikit pula yang meyakini bahwa busana Meghan akan dirancang dengan gaya yang simple.
Jika kamu memperhatikan, para pengantin kerajaan Inggris selalu tampil bagaikan putri di dunia dongeng dengan gaun putih dan desain yang begitu megah serta mewah. Bagaimana dengan gaun Meghan? Sambil menunggu kepastiannya pada hari H nanti, ada beberapa prediksi desainer tentang gaun Meghan yang patut diperhatikan.
Perlu dicatat bahwa deretan sketsa ini bukanlah karya final yang akan dikenakan oleh Meghan. Para desainer ini hanya memprediksi seperti apa nantinya rancangan gaun pengantinnya. Kira-kira siapa ya yang akan paling mendekati desain finalnya? Yuk kita intip.
Prediksi pertama datang dari Caroline Castigliano yang menyebut bahwa Meghan nanti akan tampil dengan gaun klasik tapi tak meninggalkan sentuhan sensual dan gaya modern.
"Saya membuat sebuah sketsa gaun dengan bahan sutra yang indah dengan struktur indah dan kilau yang lembut. Rok ini ditata rata pada bagian pinggang, yang akan membuat bagian pinggang Meghan tampak semakin ramping. Lengan renda Chantilly Perancis ini terhubung hingga bagian punggung berbentuk V. Kalau rancangan ini dipamerkan, gaun tersebut akan diharapkan mendapat anggukan dari tradisi namun juga menunjukkan selera pribadi dari Meghan," terang Caroline Castigliano tentang rancangannya itu.
Seperti yang kamu tahu, Meghan sejatinya punya ciri khas fashion yang casual serta sensual. Namun setelah ia menjalin hubungan dengan Pangeran Harry, perlahan ia mengubah penampilannya sesuai dengan aturan kerajaan Inggris.
Sementara itu prediksi gaun yang berbeda diungkapkan oleh Paulette Cleghorn, direktur kreatif Yumi Katsure Couture. Ia menerka bahwa nantinya gaun Meghan akan menonjolkan aksen renda untuk menambah kesan dramatis dan juga kesan klasik.
"Sebuah gaun halus indah dengan aksen kumparan renda Inggris dan sutera Gazar yang antik menambah drama, keanggunan dan suasana tradisi klasik. Semua faktor tersebut dijamin akan membuat yang memandang terpana," sebut Paulette mengenai rancangannya.
Selain Carolinde dan Paulette, beberapa desainer juga ikut serta menunjukkan rancangan prediksi mereka soal gaun pernikahan Meghan Markle. Seperti halnya, Maggie Sottero, Hayley Paige, dan Justin Alexander.
Dari semua rancangan para desainer ternama ini memang mengambil tradisi dari kerajaan Inggris yang dihias dengan sentuhan modern. Contoh gambar sketsa ini tentunya begitu indah bila bisa menjadi kenyataan dan dikenakan oleh Meghan. Lantas kalau menurutmu gaun mana yang paling mendekati?
Perancang Gaun Pengantin Meghan Markle Terungkap
Seiring dengan banyaknya prediksi yang bermunculan, siapa desainer istimewa yang dipercaya untuk membuat gaun pernikahan Meghan akhirnya terungkap. Yup, yang dipilih Meghan adalah perancang asal Australia yakni Tamara Ralph dan Michael Russo. Keduanya dikenal sebagai pemilik brand Ralph & Russo (berbasis di London). Brand ternama yang satu ini memang sudah dikenal dengan rancangan Houte Couture yang begitu menawan.
Lebih detail lagi, gaun mewah yang akan dikenakan oleh Meghan Markle tersebut nantinya akan dikerjakan secara manual dengan jahitan tangan. Proses yang tentunya tidak mudah dan butuh waktu lama ini diperlukan sebab kabarnya busana Meghan akan dihiasi dengan manik-manik, payet serta detail menarik lainnya.
Sebuah sumber menyebutkan kalau busana tersebut akan menghabiskan biaya sebanyak GBP£ 100 ribu atau sekitar Rp 1,9 miliar. "Memang terkesan mahal, namun ini merupakan event pernikahan paling spektakuler tahun ini. Gaun tersebut juga dibuat selama ribuan jam dan hampir seluruhnya dijahit langsung dengan tangan," jelas sumber tersebut. Melihat bocoran desain dan juga harga gaunnya, makin nggak sabar melihat Meghan melangkah menuju altar di hari pernikahannya nanti.
Ciri Khas Rancangan Ralph & Russo dan Gaun Pertunangan Meghan Markle
Seperti dalam informasi sebelumnya, nama dari dua perancangan rumah mode Ralph & Russo (Tamara Ralph dan Michael Russo) memang dipilih sebagai desainer yang membuat gaun pernikahan Meghan Markle. Namun jangan salah, ternyata keduanya juga sempat merancang busana wanita tersebut untuk momen pertunangan beberapa waktu yang lalu.
Yup, seperti yang kamu tahu, beberapa bulan lalu Meghan dan Pangeran Harry mengumumkan momen pertunangan mereka dengan deretan foto mesra. Tentunya gaun yang membalut tubuh wanita tersebut seketika mengundang perhatian. Busana karya dari Ralph & Russo tersebut memiliki bahan atasan yang hampir tembus pandang.
Dari hasil pengamatan, dua desainer kondang tersebut memang memiliki ciri khas dalam berkarya. Dalam membuat sebuah gaun, Ralph & Russo sering menggunakan kain berbahan satin, chiffon dan beludru. Selain itu, seperti dress hitam yang dipakai Meghan di momen pertunangan, karya mereka juga dihiasi dengan motif hingga payet yang begitu indah.
Kalau dilihat dari karya yang pernah dipakai oleh Meghan ini, bisa diperkirakan kalau gaun pernikahannya akan memiliki konsep yang hampir sama. Namun, bisa juga Ralph & Russo memakai gaya yang begitu berbeda dan berlawanan dalam wedding dress. Semakin bikin penasaran saja ya!
Dua Gaun Bakal Dipersiapkan
Satu gaun tidak akan cukup menghiasi momen bahagia Meghan. wanita kelahiran Los Angeles, California tersebut diprediksi akan mengenakan dua busana berbeda saat berjalan di altar dan dalam acara resepsi.
Kabar tersebut menjadi obat rasa penasaran publik yang selama dua bulan terakhir menerka-nerka seperti apa bentuk dan model dari gaun Meghan. Namun begitu, terkait gaun keduanya itu belum ada detail apa pun yang mencuat. "Meghan pasti akan berganti pakaian untuk resepsi di malam hari," tebak Caroline Castigliano salah satu desainer gaun pengantin di UK (United Kingdom).
Kalau perkiraan ini benar, Meghan akan mengikuti jejak dari kakak iparnya yakni Kate Middleton. Seperti yang diketahui, Kate mengganti gaun pernikahan Sarah Burton (Alexander McQueen) dengan dress berbahan satin untuk resepsi malamnya dengan Pangeran William.
"Pengantin Inggris tidak begitu rentan untuk memiliki dua gaun," jelas Caroline. "Mereka lebih suka memakai gaun yang bisa diadaptasi untuk penampilan pagi hingga malam hari. Ini sering kali berarti, mereka akan mengenakan lengan renda atau bahu (gaun) yang akan dilepas pada malam hari. Hal tersebut untuk menunjukkan gaun tanpa tali dan dihias aksesoris yang indah," tambahnya.
Caroline dan para desainer lainnya memang banyak yang memprediksi kalau Meghan akan mengenakan gaun dengan berhias lengan panjang dan tak menunjukkan bagian dada saat berjalan di altar. Namun, resepsi pernikahan memperbolehkannya tampil dengan gaya yang lebih bebas.
Lantas seperti apa ya gaun kedua yang akan dikenakan oleh Meghan? Sama seperti yang pertama, tentunya busana ini baru diketahui wujudnya di hari spesial pasangan manis tersebut. Namun banyak yang beri prediksi kalau Meghan akan tampil dengan gaun tanpa lengan dengan detail backless yang memamerkan tubuh indahnya.
Siapa yang Bakal Merancang Gaun Kedua Meghan Markle?
Seperti yang telah disebutkan di atas, Tamara Ralph dan Michael Russo yang memiliki brand Ralph & Russo telah dikonfirmasi sebagai pembuat busana pertama Meghan. Lantas bagaimana dengan yang kedua? Meski masih menjadi misteri apakah wanita berusia 36 tahun tersebut akan mengenakan dua gaun atau tidak, publik tetap saja dibuat penasaran tentang siapa yang bertugas membuat gaun kedua. Seperti sebelumnya, nama desainer hingga rumah mode ternama dunia kembali dikaitkan dengan event yang satu ini.
Nama seperti Ralph & Russo, Oscar de La Ranta, Burberry hingga Victoria Beckham memang sudah dikabarkan terlibat mulai dari gaun pertama. Sudah menjadi rahasia umum kalau Meghan sendiri memang merupakan penggemar dari Burberry. Jadi rumah mode yang satu ini bisa dibilang kandidat paling terjamin.
Desainer populer yakni Henry Hollan mengungkapkan pendapatnya kalau sosok Christoper Hailey yang Creative Director dari Burberry (yang akan mengundurkan diri pada akhir 2018) akan sangat cocok untuk tugas ini. "Saya akan merasa senang jika itu merupakan karya terakhir Christhoper untuk Burberry. Aku berpikir kalau itu akan menjadi hal baik yang ia lakukan," tuturnya.
Selain itu, nama-nama desainer lainnya juga disebut-sebut sebagai kandidat pembuat gaun kedua Meghan. Mereka adalah Erdem Moralioglu (ERDEM) dan Jenny Packham. Wah, jadi semakin penasaran ya!
Ciri Khas Karya Dari Rumah Mode Burberry
Dari sekian banyak desainer dan rumah mode ternama, nama Burberry memang merupakan kandidat paling kuat untuk membuat gaun kedua Meghan Markle di hari spesial pernikahannya dengan Pangeran Harry. Bisa dibilang pula kalau brand yang satu ini sangat cocok dengan kepribadian dan image dari Meghan.
Berdiri sejak tahun 1856, bagi para pecinta merk fashion yang satu ini pasti sudah bisa mengenali desain yang ditawarkan. Yup, Burberry memang memiliki signature design yang begitu iconic dan dikenal banyak orang. Desain mereka paling fenomenal adalah perpaduan antara warna merah, hitam, putih dan krem dalam motif kotak-kotak yang diberi istilah 'Nova'.
Banyak fashion item mulai dari scarf hingga tas kekinian yang dihiasi dengan motif 'Nova' tersebut. Desain tersebut juga memang sudah menjadi ciri khas dari Burberry. Tanpa memperlihatkan logo, setiap benda yang memiliki karakteristik tersebut pasti akan sudah pasti dinilai sebagai karya keluarga brand tersebut.
Lantas bagaimana dengan gaun-nya? Rancangan dari Burberry memang dinilai memiliki dua sisi yang saling bergantungan. Mereka adalah sass (kelancangan/cuek) dan sophistication (keanggunan), dua tema ini memang menghadirkan karya yang menunjukkan sisi simple namun tetap chic dan stunning.
Biasanya, dress dari Burberry memang masih berhias motif 'Nova', namun untuk busana yang akan dipakai Meghan saat resepsi ini nampaknya kemungkinan besar tak akan memakai pattern tersebut. Yang jelas Meghan akan tampil chic seperti pasangan David dan Victoria Beckham (bintang yang sering memakai dan dikaitkan dengan Burberry) dalam dress karya brand ternama ini.
Perbandingan Gaun Meghan Dengan Milik Ratu Elizabeth, Lady Diana dan Kate Middleton
Gaun pengantin wanita selalu jadi sorotan utama dalam sebuah pernikahan. Meghan pun tak bakal lepas dari sorotan yang demikian. Ia pun juga akan dibanding-bandingkan dengan penampilan para pengantin Royal Wedding sebelumnya. Terlebih, jika memang dalam tradisi keluarga kerajaan Inggris ada pola dan aturan terkait pemilihan busananya.
Putri Elizabeth (kini Ratu Elizabeth II)
Tanggal: 20 November 1947
Gaun yang dikenakan oleh Ratu Elizabeth kala itu merupakan rancangan dari Norman Hartnell. Busana berbahan satin ini dipasangkan dengan veil tulle panjang. Menurut Vogue, sang perancang mengambil inspirasi untuk gaun tersebut dari lukisan Botticelli Renaissance "Primavera".
Advertisement
Lady Diana (kemudian, Putri Diana)
Tanggal: 29 Juli 1981
'Putri Masyarakat' ini mengenakan gaun pengantin era Victoria dengan lapisan teffeta sutra dan berhias bagian lengan yang mengembang. Menurut Vogue, gaun yang merupakan karya dari David dan Elizabeth Emanuel ini disebut sebagai penampilan yang memenuhi fantasi publik dari seorang putri dongeng.
Kate Middleton
Tanggal: 29 April 2011
Gaun pernikahan dari Kate Middleton ini memang bisa dibilang iconic. Busana yang terbuat dari satin dan rencana ini merupakan karya dari Sarah Burton (Alexander McQueen). Biaya yang dihabiskan untuk pembuatan tersebut berkisar 6,1 miliar rupiah. Mengenai gaun ini, Marie Claire menuliskan bahwa tampilan ini begitu populer sehingga banyak ditiru oleh brand fashion.
Kalau diperhatikan, dari ketiga gaun pernikahan di atas, ada beberapa aspek yang tampak selalu ada. Pertama, mahkota berhias veil yang begitu panjang menyapu lantai. Kedua, gaun mewah berhias payet dan motif yang begitu cantik. Ketiga, lengan gaun, yang menutupi bagian atas busana.
Namun, di masa Kate Middleton, istri dari Pangeran William ini nampaknya sedikit bereksperimen dengan wedding dress tersebut. Yup, bagian lengan dan pundak gaun tersebut dibalut dengan kain brokat yang begitu cantik. Tentunya bahan tersebut bisa membuat kulit Kate terlihat jelas.
Kehadiran Meghan sebagai calon istri Pangeran Harry memang awalnya mengejutkan banyak orang. Bahkan, hingga hari menuju pernikahan, wanita ini diprediksi melakukan perubahan-perubahan dalam momen hari spesial tersebut. Bahkan bisa jadi Meghan akan mengenakan gaun yang lebih terbuka daripada milik Kate. Tentunya semua jawaban publik soal penampilan Meghan tak lama lagi akan segera terjawab. Kira-kira prediksi mana yang akan jadi kenyataan ya? Kalau menurut kalian bagaimana?
Nggak sabar menantikan penampilan Meghan Markle besok ya Ladies.
Sumber: KapanLagi.com
- Meghan Markle Putuskan Akan Dandan Natural Saja di Hari Pernikahannya
- Makin Cantik & Sosialita, Begini Style Terbaru Momo Geisha
- Potret Cantik dan Anggun Kahiyang Ayu di Istana Bogor
- Potret Cute Anak Franda dan Samuel Zylgwyn, Namanya Juga Unik Lho!
- Ini Kata Kim Kardashian Saat Botol Parfumnya Dituduh Plagiat