Sukses

Fashion

Samsung Galaxy A8 vs Samsung A8+, Mana Paling Asyik Dibawa Traveling?

Samsung kembali mengeluarkan varian terbarunya nih, Ladies; Samsung Galaxy A8 vs Samsung A8+. Kedua varian Galaxy ini memiliki beberapa perbedaan fitur dibanding varian sebelumnya.

Paling menarik buat kami adalah Bixby Vision, yakni opsi di saat kamu mengambil gambar berupa teks atau pun gambar/foto yang tidak kamu ketahui arti dan lokasinya. Kami sempat mencoba fitur ini dengan mengarahkan kamera pada sebuah teks asing dan menjepretnya. Klik opsi Bixby dan dia akan menanyakan ke dalam bahasa apa teks itu ingin diterjemahkan. Pilih bahasa yang kamu mau dan voila! Tercetaklah terjemahan dalam teks yang kamu jepret tadi.

Fitur Bixby/PT Samsung Electronics Indonesia

Fitur ini juga berguna sama ketika kamu mengarahkannya ke sebuah foto/gambar. Tinggal kamu jepret dan pilih Bixby, maka dia akan menampilkan semua foto dan artikel terkait dengan imaji yang kamu tangkap. Fitur yang sangat berguna di kala kamu traveling di negeri asing.

Fitur lain yang tak kalah menarik adalah Dual Front Camera berkapasitas 16MP + 8MP F1.9 dan kamera belakang berkapasitas 16MP F1.7. Untuk kamera depan memiliki fitur Live Focus yang sangat berguna mengambil gambar kala cahaya redup.

Seri ini juga memiliki tampilan Infinity Display yang membuatnya ramping digenggam sekaligus memudahkan kamu membaca isi layar. Sebab, ia jadi terlihat lebih lebar sehingga kamu tak perlu terlalu sering scroll ke bawah.

Menurut Presiden Direktur Samsung Indonesia Jaehoon Kwon, kedua varian ini merupakan generasi premium Samsung yang ditargetkan untuk generasi millenial. "Kamera yang kami tampilkan juga lebih smart untuk memudahkan Anda mendapat terjemahan dan lainnya," ujar Kwon dalam jumpa pers peluncuran Samsung Galaxy A8 vs Samsung A8+ di Ciputra Artpreneur, Kuningan, Jakarta, Rabu (17/1).

Fitur unggulan lain dari smartphone ini antara lain Galaxy A8 hadir dengan layar 5,8 inci dan Galaxy A8+ memiliki layar 6 inci. Berteknologi keamanan fingerprint, dan face recognition, serta sertifikat IP68 yang membuatnya tahan terhadap air. Ada tiga varian warna yang bisa kamu pilih; Orchid Gray, Black, dan Gold.

Spec Samsung Galaxy A8 dan A8+/PT Samsung Electronics Indonesia

"Samsung Galaxy A8 dan Samsung A8+ bisa didapat mulai 19 - 21 Januari 2018 di Mal Kota Kasablanka, Jakarta. Ini merupakan launching prromo dan nantinya akan tersedia di toko-toko retail," ujar Denny Galant, Head of Product Marketing IT & Mobile Samsung Electronics Indonesia .

"Untuk harga Samsung A8+ itu Rp8.099.000 dan untuk Samsung A8 Rp6.499.000," tambahnya.

Well, menurut kamu dengan fitur macam ini mana yang siap kamu genggam untuk traveling berikutnya?

(vem/zzu)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading