Judul: Smart Millennials (Generasi Milenial yang Cerdas)
Tim penulis: KMPlus Consulting, Ade Ahyad, Donna Widjajanto
Editor: Gita Savitri
Penanggung Jawab: Fialita Widjanarko
Desain sampul: Suprianto
Desain isi: Nur Wulan
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Generasi Milenial adalah angkatan kerja abad ke-21. Perusahaan-perusahaan dipenuhi pekerja yang lahir pada tahun 1980-an sampai 1990-an. Dan, selain menjadi karyawan profesional, Generasi Milenial juga tidak ragu menciptakan start-up yang bisa memenuhi kebutuhan pasar.
Generasi Milenial memiliki segalanya; usia muda, gairah, dan pengetahuan. Namun, memiliki pengetahuan saja tidaklah cukup. Generasi Milenial harus menjadi knowledge worker, pekerja yang mengolah informasi yang dimiliki menjadi pengetahuan, dan menggunakan pengetahuan itu untuk meraih kesuksesan.
Memuat profil-profil Generasi Milenial yang sukses mengembangkan karier, baik dengan membangun perusahaan start-up maupun karier dalam pemerintahan, buku ini bermanfaat bagi pembaca, baik Generasi Milenial—sebagai panduan dan inspirasi dalam mengatur langkah meraih kesuksesan—maupun generasi sebelumnya—Gen-X dan Baby Boomers—sebagai panduan memahami dan bekerja sama dengan generasi termuda ini. Welcome Smart Millennials!
***
Apakah kamu merupakan Generasi Milenial? Atau ingin tahu lebih banyak soal Generasi Milenial? Yup, disadari atau tidak saat ini bisa dibilang kalau dunia sudah dikuasai oleh Generasi Milenial. Disebut begitu karena kalau kita melihat dunia kerja sekarang, Generasi Milenial lah yang paling mendominasi.
Smart Millenials, buku yang satu ini membahas banyak hal seputar Generasi Milenial. Bukan cuma soal apa dan bagaimana gaya hidup Generasi Milenial tapi juga berbagai tips bermanfaat untuk bisa sukses dan berhasil di bidang yang ditekuni. Berbagai isu terkini seperti perkembangan teknologi informasi juga turut dibahas di sini.
Gen Y dan Gen Z-lah generasi milenial. Gen Y adalah sebutan bagi mereka yang lahir antara tahun 1980-1994. Sedangkan Gen Z adalah mereka yang lahir antara tahun 1995-2010.
(hlm. 3)
Buku ini terdiri atas enam bab, antara lain Selamat Datang di Dunia Generasi Milenial, SMART Millenial Workers, SMART Innovation for Millenials, Successful Millennials, Is It Smart Enough?, dan Successful Millennials: CONCLUSION. Ada banyak inspirasi dan info menarik yang bisa kita ungkap soal dunianya generasi milenial ini.
Salah satu bagian yang paling inspiratif adalah Successful Millenials. Di bab ini, sejumlah profil sosok milenial diangkat dan dibahas. Kita akan mendapat banyak info menarik terkait di balik kesuksesan Burgreens, Cotton Ink, Traveloka, Go Jek, BukaLapak, RedBlook, dan juga sejumlah kisah beberapa sosok milenial yang sukses di usia yang masih begitu muda. Membaca kisah-kisah mereka akan membuat kita makin semangat dan tergerak untuk mencapai kesuksesan kita masing-masing.
Generasi milenial tidak takut untuk mengikuti passion-nya dan mencari peluang. Itulah yang membuat start-up business menjamur belakangan ini.
(hlm. 20)
Buku Smart Millennials ini bisa jadi panduan yang lengkap soal memahami kiprah dan pengaruh generasi milenial di dunia modern dengan perkembangan teknologi informasi yang makin cepat. Buat kamu yang tergolong masuk sebagai generasi milenial, ada banyak pengetahuan dan info penting yang bisa jadi bekal utamamu untuk sukses ke depannya.
Pandangan kita soal generasi milenial akan terbuka lebih luas. Banyak kutipan dan kata-kata motivasi juga di dalam buku ini yang akan membuat kita lebih positif menghadapi berbagai tantangan yang ada di dunia modern. Smart Millennials is indeed a good book to read.
Advertisement
- Review: Buku Cerita Winnie the Pooh - A. A. Milne
- Review: Buku ''Real Mom, Real Journey'' - Elvina Lim Kusumo
- Review: Buku Cerita ''The House at Pooh Corner'' - A. A. Milne
- Review: Young On Top Updated (40 Kunci Sukses di Usia Muda) - Billy Boen
- Review: Buku ''Jangan Salah Pilih Pasangan'' – Ayah Edy