Sukses

Fashion

Anti Mumet, Ini Dia Tips Memilih dan Menawar Oleh-Oleh Tanpa Ribet

Ladies, setiap kali bepergian, hal yang biasanya masuk ke dalam ransel atau koper kita adalah oleh-oleh, selain baju tentunya. Hmm, meskipun nggak semua orang suka dititipin oleh-oleh, tetapi terkadang ada rasa hati ingin membelinya sebagai buah tangan untuk orang-orang di rumah.

Hanya saja, urusan beli oleh-oleh ini nggak segampang kelihatannya. Sesampainya di toko oleh-oleh, justru kita kebingungan sendiri melihat banyaknya barang yang ditawarkan. Belum lagi melihat tag harganya. Wah, budget terbatas nih.

Nah, berdasarkan pengalaman nih, berikut tips memilih dan menawar oleh-oleh yang jempolan:

Beli di pasar tradisional

Sudah jadi rahasia umum bahwa berbelanja oleh-oleh di pasar tradisional harganya akan lebih murah ketimbang di toko khusus oleh-oleh, apalagi yang sudah masuk mal. Biasanya, barang yang dijual di toko oleh-oleh dengan yang dijual di pasar tradisional nggak jauh berbeda kok.

Beli grosiran

Membeli dalam jumlah banyak biasanya lebih murah. Ketimbang beli 10 barang, mendingan beli 12 barang supaya hitungannya menjadi "satu lusin". Trik ini bisa kamu terapkan jika kamu traveling bareng teman yang juga ingin membeli oleh-oleh yang sama.

Cek harga terlebih dahulu

Membeli oleh-oleh jangan sampai justru jadi pembengkakan biaya liburan. Cek terlebih dahulu harga barang di beberapa tempat sambil mencari perbandingan.

PDKT ke penjual

Jangan jadi pembeli yang menyebalkan. Sambil memilih-milih barang, cobalah cairkan suasana dengan penjual. Apalagi jika kita meminta ditunjukkan banyak barang yang ujung-ujungnya hanya sedikit yang kita beli. Daripada disewotin penjual, cobalah merebut hatinya. Trik ini biasanya sukses untuk mendapatkan diskon dari sang penjual.

Kirim melalui ekspedisi

Jika memang jumlah belanjaan oleh-olehmu menggunung, daripada bawa beban di bagasi atau pundak sakit karena dijejal-jejalkan ke dalam carrier, lebih baik kirim semua oleh-olehmu melalui ekspedisi. Lebih praktis. Kamu pun bisa pulang dengan santai.

Nah itu dia tips memilih dan menawar oleh-oleh. Semoga terbantu!

(vem/wnd)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading