Nama Catrice sudah tidak asing di telinga kita para pecinta make up. Merek asal Jerman yang diluncurkan oleh Conova Group di tahun 2004 silam ini merupakan kosmetik kelas premium namun dengan harga yang terjangkau.
Pada pertengahan 2017 Catrice kembali mengeluarkan koleksi terbarunya dengan tren Spring/Summer. Fokus utamanya adalah mata, wajah, dan bibir. Bagian tubuh terakhir ini dimanjakan dengan tiga varian yaitu Ombre Two Tone Lipstick, Lip Cushion, dan Lipstik Mattifier. Siap mengupas ketiganya?
1. Ombre Two Tone Lipstick
Advertisement
Lipstik ini mengikuti tren pemulas bibir yang bergradasi sehingga memiliki dua warna berbeda antara bagian atas dengan bawah. Untuk bisa menghasilkan warna itu Catrice Ombre Two Tone Lipstick memilih bentuk prisma yang unik dan terbagi menjadi dua warna yang terpisah.
Bentuk prisma yang tidak biasa ini memudahkan proses pemulasan karena langsung menutup bagian bibir dengan sekali sapuan. Cocok untuk kamu yang memiliki bibir bawah tebal dan seksi. Sayangnya kesan ombre tidak terlalu berhasil terjadi ketika lipstik ini disapukan ke bibir. Sebab, warnanya akan terlihat menyatu dan tidak menampakkan gradasi warna.
Catrice Ombre Two Tone Lipstick memiliki enam varian warna; Rockabily Rosewood, Bloody Vampire Kiss, Nude York City Style, Please Tell Rosy, Not ExpiRED Yet, dan Grapedation Nude. Harganya dibandrol Rp75 ribu dan bisa kamu dapatkan di semua counter Guardian seluruh Indonesia. Juga di partner online shop resmi Catrice seperti Sociolla, Makeupuccino, dan Beautyhaul.
2. Lip Cushion
Catrice Lip Cushion sejatinya adalah lipgloss cair dengan bantalan di bagian pemulasnya. Jika kamu mau menambah volume lipglossnya, bisa kamu putar di bagian bawah dan disesuaikan dengan kebutuhan.
Lip Cushion ini sendiri mengikuti tren ala Korea yang membuat bibir nampak bersinar tanpa perlu sentuhan bibir yang menor. Dan memang hasilnya demikian; bibir jadi cantik dan lembap. Selain itu ujung Lip Cushion yang berbentuk bantalan juga berguna untuk exfoliate kulit bibir. Harga Lip Cushion ini berada di angka Rp75 ribu and really worth to try.
3. Instant Lipstik Mattifier
Sesuai dengan namanya, krim mungil ini berguna membuat lipstik konvensional nampak matte di bibir. Aplikasikan setelah penggunaan lipstik dan voila! jadilah bibir kamu nampak menggunakan lipstik matte.
Teksturnya transparan macam gel yang ringan dan cukup kamu tepuk-tepuk saja di bagian bibir. Kemasannya yang mungil juga memudahkan kamu menyelipkan di kantong kosmetik pribadi.
Sayangnya meski bisa membuat bibir nampak dipulas lipstik matte, daya tahannya tidaklah seperti itu. Instant Lipstik Mattifier tidak membuat lipstik tahan lama dan harus diaplikasi ulang. Meski demikian, Catrice Instant Lipstik Mattifier ini tetaplah varian unik seharga Rp69 ribu yang bakal memeriahkan koleksi lipstik kamu di rumah.
(vem/zzu)