Sukses

Fashion

Meriahkan Ramadan, Ivan Gunawan Luncurkan Hijab Anti Budek

Di bulan Ramadan ini pakaian muslim dan juga hijab tentu jadi buruan para muslimah. Nah, salah satu desainer kebanggaan Indonesia, Ivan Gunawan pun punya inovasi terbaru dalam rancangannya. Seperti yang dilansir oleh KapanLagi.com(6/6), di bulan Ramadan tahun ini, Igun, begitu Ia akrab disapa, mengeluarkan brand terbaru yang bernama Manjha Hijab. Uniknya, Ivan melabeli produknya itu sebagai hijab anti budek.

Manjha Hijab sudah tersebar di beberapa kota besar di Indonesia. Igun pun rencananya masih akan melebarkan jangkauan outlet brand hijabnya tersebut sampai ke kota lainnya di seluruh nusantara.

"Jadi brand ini udah disebar di beberapa kota Indonesia. Kota pertama itu di Bandung, Makassar dan kemaren baru buka di Purwokerto. Minggu depan buka di Solo," kata Ivan Gunawan.

Bukan tanpa alasan, Igun membuat produk hijab anti budek ini adalah agar pendengaran dari penggunanya tetap normal meski kain hijabnya tebal. Igun pun sudah merilis berbagai macam motif hijab agar para hijaber bisa memilih hijab sesuai dengan selera dan karakter mereka.

"Karena yang ngetren sekarang ini. Kerudungnya motifnya bagus, bahannya tebel, kalau misalkan ngomong suka nggak kedengeran kaya pengeng gitu," katanya.

"Motifnya banyak banget. Sekarang aku ada 120 motif, bahannya endol anti budek tapi nyaman dipakai. Sungguh manja jadi tunggu aja toko-toko Igun di kota-kota lain," tutupnya.

Nah Ladies, tertarik mengoleksi hijab yang kece ini nggak sih?

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading