Setiap orang tentu memiliki hobi dan juga interest masing-masing. Salah satu bidang yang digemari oleh beberapa masyarakat Indonesia adalah komik. Penggemar komikus biasanya menirukan gaya kostum mereka, untuk dipakai saat menghadiri event-event besar. Seperti dalam acara ComicFest ID 2016, dan beberapa wanita cantik dan kreatif ini memakai kostum yang terinspirasi dari karakter yang mereka sukai. Simak beberapa kostum kecenya di halaman berikut Ladies.
1. Namika Horigome
Kebaya identik dengan busana tradisional Indonesia dan bisa dipakai kapan saja dan di mana saja. Seperti Namika Horigome yang memakai kebaya untuk cosplaynya, terinspirasi karakter Hatsume Miku dari Jepang. Perempuan 19 tahun ini, memakai atasan kebaya berwarna hijau tosca yang dipadukan dengan kain print batik sebagai bawahannya.
"Ini kebaya biasa ya, warnanya dicocokkan dengan Miku. Kemudian aku pakai wig panjang juga dan bando yang ditempel bunga-bunga plastik. Aku pengen tampil unik," ucap Namika.
2. Ina
Berbeda dengan perempuan 19 tahun satu ini. Ia mengenakan kostum dari Saint Legend di Indonesia yakni Rama dan Sinta. Ina mengenakan kostum Sinta, yang dibuatnya sendiri selama tiga bulan.
"Karena bukan hanya kartun Jepang saja yang bisa cosplay, dari Indonesia pun bisa. Baju ini saya buat sendiri dari mahkota, baju armor (baju besi) yang dimodifikasi, kemudian pakai rok dan ciri khas selendang, buat dulu polanya dan bahannya dari busa," jelasnya.
3. Ange Putri
Jarang kita jumpai cosplay berhijab, nah Ange salah satu cosplay yang mengenakan hijab. Kostum yang ia kenakan pun diambil dari tokoh yang disukainya, yaitu Ksatria Baja Hitam.
"Ini versi femalenya, dari Kamen Rider Game. Aku bikin sama teman, karena suka sekali sama tokohnya dan serialnya banyak versinya," kata perempuan 25 tahun ini.
4. Lilith
Dan yang terakhir, cosplay yang identik sekali dari negeri Sakura. Ya, Lilith terinspirasi dari tokoh game Jepang Touken Rambu yang bernama Mikazuki Munechika. Selain kostum, tata rias Lilith pun sangat mirip sekali dengan tokoh tersebut.
"Aku suka ya, kalau kostumnya aku beli sendiri, kecuali aksesoris bikin sendiri, seperti pedang sama sandal yang ditambahin detail," jelasnya.
Kalau Ladies suka yang mana?
- A Love Summer Dream Spring Summer 2016 Karya Denny Wirawan
- Koleksi Busana Ramadan Ria Miranda Terinspirasi Raja Ampat
- Batik Chic, Hadirkan Koleksi Baru Dengan Tema Ramadan White
- Batik Romantic, Koleksi Fashion Ramadan Oleh Tety Design
- Sociolla Beauty Week, Hadirkan All About Beauty di Makassar
- Ramadan 2016, Anthony Bachtiar Angkat Kain Etnik dan Batik Tenun