Sukses

Fashion

IFW 2016 Resmi Dibuka Oleh Menteri Puan Maharani

Peragaan busana ternama Indonesia Fashion Week 2016 kembali digelar pada 10 - 13 Maret 2016 di Jakarta Convention Center, Senayan. Mengangkat tema Reflection of Culture, IFW yang sudah kelima kali digelar ini, terlihat sangat kental nuansa budayanya pada opening ceremony.

Foto dok. Vemale.com

IFW kali ini dibuka dengan Tari Bali Jelinaya, yang merupakan persembahan dari pemerintah Gianyar, Bali, dengan diiringi musik Dong Gebyar. Setelah itu, semua pengunjung menyanyikan lagu Indonesia Raya. Poppy Darsono, selaku Presiden IFW, mengatakan dalam kata sambutannya, bahwa tujuan dari IFW adalah untuk mengakomodasi para desainer.

Foto dok. Vemale.com

"Atas nama APMMI, kami berterima kasih atas kesediaannya untuk menghadiri pembukaan IFW 2016. Kami akan menampilkan pameran busana, fashion show, competition, dan workshop yang bertujuan untuk mengakomodasi desainer pusat maupun daerah, serta membantu memasarkan karya para desainer  secara lokal maupun global," papar Poppy di JCC Senayan Jakarta Pusat Kamis 10 Maret 2016.

Indonesia Fashion Week 2016 resmi dibuka oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani. "Saya mengucapkan terima kasih kepada panitia, karena telah menyelenggarakan acara ini selama lima tahun berturut-turut, dan setiap tahunnya selalu berkembang dengan baik," ucap Puan dalam kesempatan yang sama.

Pekan mode Indonesia Fashion Week 2016 ini diharapkan mampu mengukir identitas fashion Indonesia di dunia dengan budaya lokal.

(vem/yun/ama)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading