Sukses

Fashion

DIY: Bunga Mawar Pelangi

Selama ini bunga mawar merah, putih, hitam, pink atau mungkin warna yang lain sudah umum. Namun tahukah Anda bahwa sebenarnya Anda bisa memiliki mawar pelangi alias mawar dengan lebih dari satu warna. Berikut ini tutorialnya seperti yang dilansir oleh amazinginteriordesign.com.

Bahan:

  • Mawar putih segar
  • Gelas (3 atau lebih, sesuai selera)
  • Pewarna makanan (warna sesuai selera)
  • Air
  • Pisau

Foto: copyright amazinginteriordesign.com
Langkahnya:

  1. Siapkan semua bahan.
  2. Tuangkan air dalam gelas.
  3. Tambahkan beberapa tetes pewarna makanan dalam gelas yang berisi air. Kepekatan warna tentu saja disesuaikan dengan selera Anda.
  4. Belah bagian bawah batang mawar menggunakan pisau. Banyaknya belahan yang Anda buat tergantung banyaknya warna yang Anda inginkan pada mawar tersebut. Berhati-hatilah agar tidak merusak batang saat membelahnya.
  5. Masukkan setiap belahan batang pada gelas yang berisi air dan pewarna makanan tersebut.
  6. Biarkan sampai mawar menyerap pewarna tersebut.

Foto: copyright amazinginteriordesign.com
Mudah sekali kan Ladies. Selamat mencoba ya...

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading