Sukses

Fashion

Street Style: Anaz Siantar Pakai Warna Vibrant yang Bikin Tampilan Fresh

Fimela.com, Jakarta Fashion merupakan gaya hidup masyarakat urban masa kini, sehingga semakin banyak yang berpenampilan menarik dengan memilih outfit yang super maksimal.

Tak hanya itu saja, perkembangan mode sekarang ini melahirkan influencer fashion yang sangat menginspirasi dalam memadupadankan pakaiannya. Karena tidak sedikit perempuan yang ingin terlihat on-point di setiap kegiatannya.

Salah satu influencer fashion yang style-nya terlihat fashionable ialah Anaz Siantar. Tampilan Anaz dalam mengaplikasikan atas, bawah, luaran hingga aksesoris sangat super menarik.

Penampilannya selalu terlihat segar dan tidak terkesan monoton dengan sentuhan barang-barang bermerek. Dari mulai tas, sepatu, kacamata sampai baju dan celana.

Warna-warna yang vibrant diaplikasikan Anaz Siantar untuk tampilan daily wear-nya. Seperti apa mix and match street style Anaz Siantar? Simak di bawah ini ulasannya.

Anaz Siantar Pakai Long Coat Ungu

Tubuh tinggi dan langsing, kulit berwarna putih dan wajah yang cantik sangat memudahkan Anaz Siantar untuk tampil maksimal setiap saat.

Seperti mengenakan long coat warna ungu dengan bahan material kulit yang membuat tampilan stunning, kemudian dimix bersama celana jeans dan heels berwarna nude.

Anaz Siantar Pakai Off-Shoulder

Be Lang 🙈 #travelwithanaz

A post shared by Anastasia Siantar (@anazsiantar) on

Dalam hal mix and match pakaian, warna maupun motif tidak hanya kesan mewah saja yang ditampilkan Anaz Siantar, ia pun tampil simple.

Gayanya yang simple namun tetap terlihat effortlessly chic. Memakai crop top off-shoulder warna putih yang kemudian ia mix bersama flare pants warna coklat yang terlihat vibrant.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading