Fimela.com, Jakarta Salah satu desainer kenamaan Tanah Air Billy Tjong sudah mengenal dunia fashion sejak ia masih kecil. Sang ibu berprofesi sebagai penjahit kebaya dan keluarganya pun mayoritas bergeraj dibidang garmen.
BACA JUGA
Advertisement
Begitu juga dengan Billy Tjong yang tertarik dan menjalani karirnya di industri fashion, sehingga ia mendalami ilmu mode dengan mengikuti mengambil pendidikan jurusan fashion design di luar negeri. Karya-karyanya pun sukses memenangkan berbagai macam lomba fashion bergengsi.
Semua proses dirasakan oleh Billy Tjong dan dirinya pun konsisten dengan garis rancangannya. Sehingga tidak heran kalau Billy semakin dikenal dan banyak yang menyukai rancangannya.
Kesuksesannya sebagai seorang desainer tak ingin ia simpan sendiri, Billy Tjong pun sering ikut membantu acara workshop fashion. Bersama Lasalle Collage Billy Tjong mengadakan workshop dan buka puasa belum lama ini.
Diadakannya workshop tersebut bertujuan untuk mengasah kemampuan dan kreatifitas anak-anak dibidang seni khususnya dunia mode, dengan melakukan kegiatan kreatif 3D desain.
Advertisement
Kreatif 3D Desain
Melakukan kreatif 3D desain sangat menyenangkan dan tantangan berimajinasi sehingga kegiatan tersebut sangat cocok untuk dilakukan anak-anak remaja.Â
Mencocokkan warna dengan figur dasar tidaklah sulit, inilah yang dilakukan Billy Tjong dengan memberikan panduan dan kegiatan tersebut sangat bermanfaat untuk mereka yang ingin bercita-cita sebagai perancang di kemudian hari.