Sukses

Fashion

Gaya Head to Toe Chanel ala Chelsea Islan dan Sederet Selebriti Millennial

 

Jakarta Bukan rahasia, bila kunci menciptakan gaya yang segar adalah mahir mix and match. Namun, tak ada salahnya bila ingin setia dengan satu rumah mode kesayangan, hingga ciptakan total look dari kepala sampai kaki dengan fashion item dari satu brand saja. Tengok saja beberapa fashionista muda yang hadir pada pembukaan  Chanel Mademoiselle Privé Hong Kong beberapa waktu lalu. Kenakan Chanel head to toe, sesuai dengan personal style masing-masing, mereka terlihat anggun, tapi tetap memancarkan rona muda yang segar.

 

Salah satu aktris cantik kesayangan Fimela, Chelsea Islan turut hadir dalam deretan fashionista muda di malam itu. Kenakan coat kotak-kotak berbahan tweed, Chelsea nampak anggun lengkap dengan anting besar dan clutch senada. Namun semua mata tentu fokus dengan penampilan Kaia Gerber, ya, model cantik yang tengah jadi sorotan industri fashion ini khusus hadir di event exclusive itu. Ia tampil kenakan mini dress putih pendek berdetail  sequin, look 82, dari koleksi Ready-to-Wear Spring-Summer 2018, lengkap dengan Chanel see trough boots yang super stylish.

 

Penasaran ingin lihat para fashionista muda kenakan Chanel dari kepala sampai kaki? swipe down here ! 

Kaia Gerber

Alma Jodorowsky

 

Irene Kim 

 

Park Shin Hye

 

Park Soo Joo

 

Chutimon Chuengcharoensukying

 

Mashannoad Suvalmas 

 

Angela Yuen

 

Stephanie Au

 

Tracy Chu

 

(pic : exclusive)

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading