Sukses

Fashion

Sebelum Cara Delevingne, Para Aktor ini Juga Memulai Karir Sebagai Model

Jakarta Perpindahan jalur karir Cara Delevingne dari seorang pujaan di runway fashion show menuju aktris sukses Hollywood belakangan sedang jadi perbincangan. Hal itu dimulai lewat perannya di film drama terbaru “Paper Town”. Kemudian menyusul perannya sebagai penjahat berbahaya yang paling ditunggu-tunggu lewat film adaptasi komik DC, “Suicide Squad” yang baru akan tayang pada 2016 mendatang. Status Cara sebagai aktris profesional di Hollywood pun semakin diperhitungkan.

Namun, sebelum Cara Delevingne memutuskan berpindah haluan ke Hollywood, beberapa aktor dan aktris ini membuktikan kesuksesannya dari seorang model menjadi bintang film terkenal. Tidak hanya terkenal tapi juga dengan bakat akting yang patut diperhitungkan. Siapa saja mereka?

1. Liv Tyler

Sebelum terkenal lewat perannya di film legendaris Armagedon, Liv Tayler memulai debutnya di dunia entertaimen sebagai seorang model. Seorang fotografer mengabadikan kecantikan Tyler saat masih remaja dan mempublikasikannya melalui majalah Interview, setelah itu wajah Tyler jadi incaran banyak agensi model. Bahkan di tahun 1993 ia merupakan bintang fashion show yang sempat berjalan di runway Versace dan menjadi wajah untuk campaign Maybelline.

2. Ian Somerhalder

Aktor tampan Ian Somerhalder yang belakangan terkenal lewat serial televisi Lost and The Vampire Diaries ternyata sebelumnya adalah model yang cukup populer, Fimelova. Pada tahun 1995 Ian pernah berjalan untuk runway Dolce & Gabbana serta Gucci.

3. Ashton Kutcher

Aktor yang baru saja menikah dengan aktris Mila Kunis ini mengawali karirnya sejak dikontrak oleh agensi Mother Model Management. Agensi yang juga membesarkan nama model Karlie Kloss dan Myla Dalbesio. Namun pamor modelnya melesat lewat kontes modelling di tahun 1998, Fimelova. Walaupun saat itu Kutcher hanya menjadi runner-up (kalah dari aktor Josh Duhamel) tetapi kontes itu sukses membawa Kutcher sebagai model untuk campaign underwear Calvin Klein.

4. Uma Thurman

Sebelum populer sebagai aktris Hollywood, Uma Thurman merupakan model yang menjadi muse Quentin Tarantino. Wajah cantiknya juga sempat dua kali menghiasi cover majalah Vogue Inggris. Bakat model Uma Thurman sepertinya memang turunan dari sang ibu, Nena von Schlebrügge yang populer sebagai model pada era 1960-an.

5. Diane Kruger

Aktris yang sering kali menjadi langganan best dress di red carpet ini memulai karirnya dengan kontrak oleh Elite Model Look. Aktris cantik ini bahkan telah berkelana berjalan untuk banyak brand papan atas, dari Louis Vuitton hingga Yves Saint Laurent. Ia pun sempat menjadi model untuk campaign wewangian Giorgio Armani, Acqua di Gio.

6. Channing Tatum

Awal karir Channing Tatum sebagai model memang bukan merupakan hal yang aneh lagi. Mengingat bentuk badan aktor tampan itu yang nyaris sempurna. Brand papan atas pun pasti banyak mengincarnya untuk mempresentasikan koleksi mereka. Salah satu yang menjadi debut kesuksesan Tatum di dunia model adalah saat ia difoto oleh fotografer fashion Steven Klein untuk campaign Dolce & Gabbana.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading