Advertisement
Next
Warna Lipstik Sesuai Kepribadian
Heather Locklear mengatakan bahwa satu hal yang selalu bisa kita ubah adalah warna bibir. Karena itu, satu atau dua warna lipstik favorit bukanlah alasan untuk tidak mencari warna baru yang sesuai. Kalau kamu biasa menggunakan lipstik berwarna nude, mungkin sudah saatnya mencoba warna coral atau merah. Dan, ternyata warna lipstik yang kita pilih bisa mencerminkan perasaan kita saat itu lho!
Untuk mewujudkan ini, Maybelline New York mempersembahkan koleksi lipstik Color Sensational Moisture Extreme dengan 24 pilihan warna terbaru, yang dibagi menjadi empat warna dasar seperti merah untuk melambangkan perasaan kasih sayang, pink untuk perasaan bahagia, nude yang melambangkan karakter diri kita yang apa adanya, dan coral untuk rasa kepercayaan diri. Dengan berbagai pilihan yang beragam, kamu juga bisa memilih shade warna yang sesuai untuk kulit kamu yang putih, kuning langsat sampai sawo matang.
Satu lagi keunggulan lipstik ini adalah selain pilihan warna yang beragam, ia juga mengandung madu sehingga lembut di bibir dan kandungan pigmennya membuat lipstik ini tahan hingga 8 jam.
Advertisement
Sehat, Segar & Bebas Minyak!
Kadar air dan minyak pada wajah perlu dijaga keseimbangannya agar tetap lembab. Tidak kering dan tidak berminyak. Sebagai perempuan, kita harus mengenal jenis kulit wajah kita sejak dini dan produk apa yang sesuai dengan jenis kulit kita. Apakah kamu memiliki jenis kulit wajah normal, kombinasi dan berminyak tetapi sekaligus sangat sensitive? Kamu bisa mencoba terobosan terbaru dari Kiehl’s Ultra Facial Oil-Free Collection.
Rangkaian produk yang terdiri dari Cleanser, Toner dan Gel Cream ini bebas minyak, silikon, paraben (pengawet), pewangi dan pewarna sehingga kamu bisa memiliki kulit wajah yang lembab serta bebas kilap seharian!
Next
Wangi Klasik Yang Ikonik
Butik Elizabeth Arden yang ikonik di New York memiliki sebuah pintu besar berwarna merah. Terinspirasi dengan pintu ikonik ini, Elizabeth Arden mengeluarkan parfum Red Door yang menjadi simbol kemewahan dan kecantikan para perempuan di dunia. “Red Door merupakan sebuah wewangian klasik dengan aroma bebungaan yang glamor dan menimbulkan kepercayaan diri pada pemakainya”, jelas Tamara Steele -
Senior Vice President Global Fragrance Marketing Elizabeth Arden. Untuk merayakan 100 tahun anniversary Elizabeth Arden, mereka memilih untuk menghadirkan parfum ini dalam tampilan baru yang lebih elegan, sekaligus mempertahankan aroma klasik khas Red Door yang diracik dari Lily, Violet, Mawar Merah, Ylang Ylang, serta sari tumbuhan lainnya. Kamu bisa miliki keharuman Red Door dalam bentuk parfum, eau de toilette, sampai body lotion dan deodorant spray.
Sunblock Lembut & Ringan
Siapa yang ingin memiliki wajah cerah bebas kilap? Pasti tidak ada yang menjawab tidak. Sayangnya kebanyakan dari kita tidak sadar bahwa paparan sinar matahari secara langsung maupun tidak langsung dapat membuat wajah kusam, berminyak dan mengakibatkan munculnya noda hitam. Selain topi atau payung kita membutuhkan perlindungan ekstra agar dapat bebas beraktivitas tanpa takut terkena sinar matahari.
Untuk menjawab kebutuhan ini, L’Oreal Paris menciptakan sebuah sunblock UV Perfect MAT yang telah diformulasikan secara khusus untuk melindungi kulit perempuan Asia yang cenderung berminyak. Teksturnya diciptakan khusus sehingga lebih ringan, lembut dan mudah meresap sehingga tidak membuat kulit terasa lengket dan berminyak. “Formulanya juga diramu sedemikian rupa sehingga tidak akan menutupi pori- pori kulit wajah, maka tidak akan menimbulkan komedo setelahnya”, jelas Monika Ardianti, selaku Marketing Manager L’Oreal Paris Indonesia.
Sudahkah kamu melindungi kulitmu dari paparan sinar matahari?