Sukses

Fashion

Intip Lagi Yuk Foto Pre-Wedding Kahiyang-Bobby Pakai Ulos

Fimela.com, Jakarta Hanya tinggal menunggu hari saja pernikahan putri Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution. Tepat pada tanggal 8 November 2017, Solo, Jawa Tengah mereka akan melangsungkan pernikahan. 

Berbagai persiapan tentunya sudah mulai rampung dan tinggal menunggu hari H-nya saja. Sebelum hari bahagianya tersebut, pasangan tersebut melakukan perjalanan sesi photo pre-wedding dengan berbagai macam tema nusantara. Karena keduanya berasal dari Jawa dan Sumatra Utara maka konsep-nya pun sesuai dari asal mereka.

Kahiyang dan Bobby berkunjung ke Nusa Penida, Bali, kemudian Yogyakarta tepat di candi Borobudur. Menjadi kesempatan besar untuk mengabadikan kebersamaan mereka di keindahan Tanah Air. 

Terlihat sentuhan warna merah pada busana yang dikenakan Kahiyang dengan bawahan songket, Kahiyang pun mengenakan ulos di sisi kanannya. Begitu juga dengan Bobby yang memakai kemeja merah, celana hitam dan dilengkapi ulos. 

Foto pre-wedding Kahiyang Ayu-Bobby Nasution. (Sumber foto: allseasons-photo.com)

Selain, mengusung konsep nusantara foto pre-wedding keduanya juga ada yang bertemakan piknik. Dengan latar alam keduanya menikmati keindahan air laut. 

Kahiyang tetap cantik dengan mengenakan dress putih off-shoulders, kemudian diberi hiasan kepala yang senada sama bajunya. Bobby, mengenakan kemeja biru dan celana biru tua sehingga semuanya terlihat matching. 

Foto pre-wedding Kahiyang Ayu-Bobby Nasution. (Sumber foto: allseasons-photo.com)

Undangan pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution sudah tersebar, namun pernikahan mereka terkesan sederhana. Tak hanya undangan, souvenir mereka pun juga sederhana. Jadi nggak sabar ya melihat mereka di hari bahagia. 

 

 

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading