Fimela.com, Jakarta Karenina Maria Anderson, meskipun sudah jarang terlihat di layar kaca, namun wajah wanita kelahiran 28 Februari 1983 ini pastinya masih kamu ingat. Di era 90-an wanita yang akrab disapa Nina ini tercatat sebagai model papan atas Indonesia. Dirinya seringkali terlihat diacara fashion show paling bergengsi di Tanah Air.
BACA JUGA
Advertisement
Namun Nina memang mengurangi kesibukannya di dunia hiburan setelah menikah dengan Kamal Bhojwani di tahun 2009. Tapi, vakum beraktivitas di dunia hiburan tak berarti Nina meninggalkan 100 persen kesibukannya, ia tetap menjadi wanita karier dengan membuka bisnis jualan baju.
Kepada pewarta Nina sempat menceritakan kesibukannya selama vakum dari dunia hiburan. “Sempet aku terjun ke dunia desain bikin-bikin baju. Tapi, itu pas anak aku baru satu. Pas anak aku sudah dua aduh sepertinya waktunya amat sangat banyak yang dibutuhkan, jadi mimpi aku yang itu aku postpone dulu,” ujar Nina.
Ya, meskipun cinta terhadap pekerjaan yang digeluti namun bagi Nina anak dan suaminya adalah segalanya, sehingga ia pun rela untuk tidak melanjutkan bisnis di dunia fashion demi bisa terus memantau anak-anaknya. “Kalau nyanyi aku bisa lakukan kapan saja gitu lho, dari rumah juga bisa, pas aku lagi sama anak-anak juga bisa. Dan kalau akting juga, hanya memakan waktu mungkin sebulan atau dua bulan,” jelas Nina yang mengaku masih bisa menyempatkan waktu untuk bernyanyi dan berakting.
Untuk Nina bisnis fashion memang menguntungkan, tapi menurutnya bisnis tersebut bisa memakan waktu yang sangat banyak, sehingga ditakutkan ia tidak bisa berkonsentrasi mengurus anak-anaknya. “Waktunya itu benar-benar kita harus dedikasi tinggi. Sementara waktu itu aku baru melahirkan anak kedua itu juga harus dedikasi yang lebih tinggi lagi,” tegas Karenina Maria Anderson.