Sukses

Fashion

Pakai Motif Garis-garis Yuk, Bikin Busana Kantormu Gak Monoton

Fimela.com, Jakarta Ada banyak cara memadupadankan busana kantor dengan pakaian yang ada di lemari kamu, misalkan motif garis-garis. Saat memakai motif tersebut bikin penampilan kamu terlihat klasik dan modis, selain itu juga outfit ini sangat mudah untuk dipadupadankan, baik atasan dan bawahan yang bikin penampilan kamu terlihat kece.

Motif garis-garis sampai saat ini menjadi tren tersendiri di kalangan anak muda baik cewek maupun cowok. Kamu bisa memakai blazer, celana, kemeja, blouse atau dress dengan motif tersebut. Kuncinya cukup mix and match atasan dan bawahan secara tepat biar tampil maksimal ketika berada di kantor.

Bila kamu kehabisan gaya memakai motif garis-garis, intip yuk inspirasi padu padan yang bisa kamu terapkan untuk besok ke kantor. Check this out.

1. Celana palazzo

Saat memakai celana dengan potongan yang longgar dan lebar seperti palazzo sangat cocok untuk dipakai dengan pakaian apa saja. padukan bersama blouse hitam. Bila kamu ingin tambahkan blazer gak masalah justru bikin penampilan jadi stylish. 

Padu padan busana kantor dengan motif garis-garis. (sumber foto: fashionfademagazine.co.uk/pinterest)

2. Rok 

Kamu bisa memakai rok garis-garis vertikal yang modelnya diatas pinggang lalu pakai atasan model crop top. Style ini seperti ini juga memberikan ilusi tubuh kamu terlihat lebih tinggi sedikit.

Padu padan busana kantor dengan motif garis-garis. (sumber foto: luvtolook/pinterest)

3. Blazer

Busana dengan sentuhan monokrom pas banget kamu pakai untuk ke kantor. Tambahkan blazer yang warnanya senada dengan atasan dan bawahan kamu. Biar gak terlalu polos kamu bisa memakai aksesoris.

Padu padan busana kantor dengan motif garis-garis. (sumber foto: shopstyle/pinterest)

4. Blouse

Pilih blouse motif garis-garis dipadukan dengan celana hitam. Celana yang bisa kamu pakai seperti jogger pants atau harem pants, untuk blousenya sendiri kamu bisa memakai model v-neck supaya leher kamu terlihat lebih jenjang.

Padu padan busana kantor dengan motif garis-garis. (sumber foto: vogueparis/pinterest)

Itu dia beberapa inspirasi gaya busana kantor dengan sentuhan motif garis-garis vertikal maupun horizontal. Saat memakainya bila kamu merasa ada yang kurang bisa tambahkan dengan scarft atau aksesoris lainnya. 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading