Fimela.com, Jakarta Ternyata, buka hanya dari emas atau mutiara, kini aksesoris juga bisa 'ditumbuhi' oleh tanaman hias. Untuk disain dan bentuk pun nggak kalah cantik dan mewah.
Adalah Iryna Osinchuk-Chajka seorang yang berdedikasi tinggi terhadap berbagai macam kerajinan tangan. Sebelum membuat sebuah aksesoris yang kini telah menjadi banyak penggemar, Iryna menghabiskan waktunya mencari ide terbaik untuk mencari inspirasi.
Advertisement
BACA JUGA
Tak sedikit toko bunga yang ia sambangi untuk mencari succulents yang akan ditanamnya kembali di kebun rumah miliknya. Tetapi sialnya ia tidak bisa menemukan apa yang ia cari, sampai ia menemukan apa yang ia mau di sebuah online shop dan menunggu hingga 10-14 hari pengiriman.
Seperti yang dilansir dari Boredpanda, tidak henti di situ, ia tetap sabar menunggu dan pada akhirnya ia memiliki succulents berkat bantuan suaminya. Maka dari itu, Iryna kerap mewujudkan keinginannya untuk membuat aksesoris yang beda.
Dengan membuatan yang tidak mudah dan memerlukan teknik khusus, ia pun akhirnya berhasil membuat 'taman' yang indah dalam sebuah aksesoris. Berikut 10 macam aksesoris yang 'ditumbuhi' tanaman hias itu.
1. Cincin kayu.
2. Anting.
3. Jepitan rambut.
4. Macam-macam aksesoris.
5. Penjepit rambut.
6. Kalung perak.
7. Kalung tali.
8. Kalung rantai.
9. Cincin perak.
10. Tusuk konde.