Sukses

Fashion

Beda Gaya Aurel Hermansyah dengan Anak 18 Tahun Kebanyakan

Fimela.com, Jakarta Menjelma menjadi gadis remaja yang cantik nan seksi, Aurel Hermansyah kini nampaknya sudah bisa menentukan jati dirinya sendiri.

Penampilannya yang dulu biasa saja dan masih terlihat seperti anak remaja pada umumnya, kini Aurel sudah menjadi gadis yang kecantikannya sebanding dengan bundanya.

Perubahan yang dialami Aurel, serta merta atas dukungan kedua orang tuanya juga. Selain cantik, kini Aurel juga merambah di bisnis kosmetik.

Masih 18 tahun, pencapaian Aurel pun sudah banyak, tidak seperti anak seusinya, kini Aurel sudah bisa menghasilkan uang sendiri loh. Hmm, yang belum tau seperti apa sih beda gaya Aurel Hermansyah dengan anak 18 tahun kebanyakan? Simak lebih lanjut yuk.

1. Aurel kini merambah menjadi Disc Jockey (DJ). Diusia yang terbilang masih sangat belia, selain kuliah, Aurel mengembangkan bakatnya menjadi DJ, tidak jarang Aurel pun mengisi acara dibeberapa kesempatan.

Jika diperhatikan, gaya Aurel Hermansyah cukup berbeda dengan anak seusianya. (via: Instagram/@aurelie.hermansyah)

2. Pakaian yang mulai 'berani'. Kalau dahulu imej Aurel identik dengan pakaian selayaknya anak usianya, memakai kaus, jins, atau jaket. Tetapi tahukan kamu gaya pakaian Aurel sekarang? Lebih berani dan terbuka. Hmm, sudah beda deh sekarang.

Jika diperhatikan, gaya Aurel Hermansyah cukup berbeda dengan anak seusianya. (via: Instagram/@aurelie.hermansyah)

3. Tidak lepas dengan makeup. Kalau biasanya anak seusianya lebih banyak memakai bedak atau liptint saja sudah cukup, beda dengan Aurel nih, ia kerap kali terlihat selalu memakai makeup disetiap kesempatan. 

Jika diperhatikan, gaya Aurel Hermansyah cukup berbeda dengan anak seusianya. (via: Instagram/@aurelie.hermansyah)

4. Merambah bisnis kosmetik. Berbeda dengan anak remaja lain, Aurel yang kerap kali suka berdandan, kini ia pun membuat label kosmetik sendiri dengan brand 'Aurelie Cosmetics'. Selain bisa menghasilkan uang sendiri, kini Aurel semakin eksis juga di dunia kosmetik ya. 

Jika diperhatikan, gaya Aurel Hermansyah cukup berbeda dengan anak seusianya. (via: Instagram/@aurelie.hermansyah)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading