Sukses

Fashion

JBI, Komunitas Anti Ribet yang Solid

Fimela.com, Jakarta Modifikasi aliran motor custom tengah digandrungi anak muda saat ini. Yang paling banyak terlihat di Indonesia adalah jenis Japstyle & Bratsyle. Ciri khas aliran ini tangki bensin yang didesain mengecil, alas duduk dibuat tipis dengan tipe single jok lebih rendah dari tangki, dan ban yang besar dan tinggi. Aliran modifikasi dari Jepang ini memiliki komunitas yang memiliki puluhan ribu anggota yang tersebar di seluruh Indonesia dengan nama Japstyle & Bratstyle Indonesia (JBI).

Komunitas ini berdiri sejak 2009, berawal dari seorang bernama Jendral Tulang asal Sidoarjo, Jawa Timur yang berusaha mencari teman untuk bertukar informasi membangun motor beraliran Japstyle dan Bratstyle lewat media sosial facebook.

Uniknya komunitas ini tidak memiliki peraturan baku bagi setiap anggotanya. Sebab mereka memiliki jargon anti ribet. Meski demikian JBI adalah komunitas yang solid, anti rusuh, anti SARA, taat peraturan, dan menjunjung tinggi persaudaraan sesama bikers.

JBI komunitas anti ribet untuk saling bertukar informasi tentang motor modifikasi

Komunitas ini juga memiliki anggota dari berbagai macam latar belakang kalangan dan tidak membatasi bikers dari aliran lain untuk bergabung. Sebab JBI menjadi wadah saling bertukar informasi tentang motor modifikasi. “Yang belum punya motor juga bisa bergabung dengan kami,” kata Ari Tung Tung, chapter Tangerang Selatan kepada Bintang.com. 

JBI komunitas anti ribet untuk saling bertukar informasi tentang motor modifikasi


Kegiatan komunitas ini juga bervariasi. Tidak hanya berkutat dengan touring, kegiatan kopdar masing-masing chapter di setiap daerah sampai kopdar gabungan atau kopdar nasional. Kegiatan juga merambah ke ranah sosial. Ari menyebut komunitas motor JBI di tempatrnya secara rutin mengadakan bakti sosial. Mulai dari panti asuhan hingga yayasan yang memang membutuhkan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading