Sukses

Fashion

7 Gaya Pahlawan Nasional yang Diikuti Orang-orang Zaman Sekarang

Fimela.com, Jakarta Perkembangan fashion dunia bersifat dinamis. Hal tersebut dibuktikan oleh munculnya tren-tren baru dari segi fashion setiap saat. Setidaknya, setiap tahun ada gaya atau model yang menjadi ciri sebuah era di mana tren itu muncul. Fashion juga bisa menjadi sebuah identitas bagi seseorang. Misalnya, seseorang lebih dikenal karena gaya berpakaian atau aksesoris yang dikenakan.

Seperti yang terjadi pada para pahlawan nasional kita. Mereka juga menjadi bagian dari orang-orang yang diciri karena gaya. Bahkan, gaya mereka beberapa dekade silam ini, seperti bereinkarnasi di masa kini. Sadar nggak, sih kalau kacamata besar yang dipakai sama anak-anak remaja zaman sekarang itu juga pernah dipakai sama Bung Hatta? Nah, dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional kali ini, Bintang.com akan memberikan beberapa foto pahlawan nasional yang gayanya diikuti oleh orang-orang zaman sekarang. Siapa saja? Cekidot!

Mohammad Hatta dengan kacamata besar yang kerap dipakai oleh anak-anak remaja era 2010-an. (Via: sman1lempuing.sch.id)

Soekarno dengan jas putih. Beberapa waktu lalu, Presiden Jokowi juga pernah memakai pakaian serupa. (Via: apaopinilo.wordpress.com)

Jendral Soedirman dengan jas kebesaran yang mirip jaket parka. Pakaian semacam itu juga kerap dipakai anak zaman sekarang, terutama anak Vespa. (Via: plus.google.com)

Dr. Wahidin Sudirohusodo dengan ikat kepala dan kumisnya. Anak perempuan zaman sekarang suka pakai ikat kepala mirip beliau, dan anak cowok pelihara kumis seperti beliau pula. (Via: artikelbandem.blogspot.com)

Christina Martha Tiahahu dengan ikat kepalanya. Orang-orang era 80-an nge-hits dengan gaya beliau. (Via: indonesiaexpat.biz)

Cut Meutia dengan ikat rambut cepol. Gaya beliau kerap diikuti anak-anak zaman sekarang yang berambut panjang. (Via: mtp6014-syauqiridha.blogspot.com)

Hj. Rasuna Said dengan kacamata besar a la fashion Korea. Ia juga diketahui pernah pakai kacamata dengan bingkai bulat seperti John Lennon yang kerap dipakai anak muda zaman sekarang. (Via: id.wikipedia.org)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading