Sukses

Fashion

Berbanggalah! Rambut Tebal Bisa Merasakan 7 Keuntungan Ini

Fimela.com, Jakarta Memiliki rambut tebal merupakan salah satu karunia dari Tuhan. Sebab, tidak semua orang bisa merasakan punya rambut tebal. Di samping rambut yang kerap rontok dan kunciran yang sering putus karenanya, memiliki rambut tebal ternyata juga punya sisi yang menguntungkan, lho!

Jika sebelumnya Bintang.com telah membahas kesedihan-kesedihannya, kali ini Bintang.com akan membeberkan beberapa keuntungan yang bisa bikin kamu yang berambut tebal sedikit lega dan berbahagia. Tentunya, keuntungan-keuntungan berikut ini nggak dirasakan oleh mereka yang rambutnya tipis. Nggak akan! Penasaran? Berikut ulasannya. :D

Mudah untuk menguncirnya. Kamu nggak akan merasa ada yang tertinggal. Sebab, semua rambutmu akan terbawa. Jangan lupa siapkan kunciran yang kuat, ya! Agar insiden kunciran putus tidak menimpamu. :D

Mudah untuk menguncirnya. (Via: youtube.com)

Kamu bisa menampilkan kesan centil-centil judes ketika kamu berpakaian. Beberapa orang menganggap rambut tebal memiliki karekter yang judes, meski aslinya tidak demikian. So, tunjukkan kesan yang berbeda melalui rambutmu. :D

Kamu bisa berpenampilan centil-centil jutek. (Via: youtube.com)

Sering dapat pujian. Hayo, ngaku! Kamu kerap dapat pujian, kan dari orang yang baru pertama kali mengenalmu? Ini salah satu poin menguntungkan. Sebab, beberapa orang berusaha untuk mendapatkan rambut tebal. Sedangkan kamu sudah mendapatkannya secara cuma-cuma dari Tuhan. :D

Kamu akan menerima pujian saat pertama kali berkenalan. (Via: youtube.com)

Kamu bisa menyembunyikan benda-benda kecil di rambutmu. Mungkin, poin yang satu ini terdengar jenaka, tapi, percayalah, hal ini bisa kamu buktikan sendiri. Kamu bisa menyembunyikan pensil teman di dalam rambutmu, lho! :D

Bisa menyembunyikan barang-barang kecil. (Via: youtube.com)

Kamu punya rambut yang bisa dijadikan bantal. Tiduran di lantai bukan masalah bagimu. Sebab, rambutmu yang tebal bisa membuatmu nyaman tiduran tanpa bantal.

Punya 'bantal' sendiri. (Via: youtube.com)

Kamu akan terjaga kehangatannya. Yap! Saat musim dingin, mungkin kamu akan merasakan sedikit lebih hangat dari yang lain di area kepala sampai leher. Lagi-lagi kamu terbantu oleh rambutmu yang tebal. Rambutmu bisa jadi pengganti syal. :D

Kamu akan selalu merasa hangat. (Via: youtube.com)

Lepek? Apaan, tuh? Di saat musim panas orang-orang merasakan rambutnya lepek, kamu nggak akan merasakanya. Banyaknya keringat dan minyak nggak akan mengempiskan volume rambutmu dengan mudahnya. So, nggak perlu khawatir. :D

Nggak pernah merasakan lepek. (Via: youtube.com)

Setelah membaca artikel di atas, kamu sudah nggak bete lagi, dong punya rambut tebal? Apapun rambutmu, syukurilah, sebab rambutmu adalah mahkotamu. :D

Baca juga: 19 Hal Menyedihkan yang Hanya Diketahui si Rambut Tebal

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading