Sukses

Entertainment

Ussy Sulistiawaty Tampil Natural dan Tetap Modis di Usia 44 Tahun, Intip Gayanya yang Menginspirasi

Fimela.com, Jakarta Sebagai seorang aktris, presenter, penyanyi, sekaligus ibu dari lima anak, Ussy Sulistiawaty selalu berhasil mencuri perhatian publik. Mengawali kariernya sejak mengikuti ajang Abang None Jakarta pada tahun 1999, Ussy terus aktif hingga kini.

Di usianya yang kini menginjak 44 tahun, Ussy membuktikan bahwa tampil menarik tidak harus selalu ribet. Gaya natural yang menjadi ciri khasnya justru memberikan kesan segar dan inspiratif. Lantas, seperti apa detail dari keseharian Ussy yang selalu memancarkan pesona alami ini?

Berikut beberapa gaya dan momen menarik Ussy Sulistiawaty yang layak untuk dijadikan inspirasi!

Ussy Sulistiawaty tetap tampil awet muda di usia 44 tahun, bahkan sering dianggap kakak dari putri bungsunya, Alea. Gayanya yang modis dan kekinian membuatnya selalu terlihat energik dan penuh pesona.

Gaya natural yang menjadi ciri khas Ussy Sulistiawaty selalu mencuri perhatian. Ia kerap tampil sederhana tanpa riasan tebal, memancarkan kecantikan alami yang membuat banyak penggemarnya terinspirasi untuk lebih percaya diri dengan tampilan simpel.

Momen hangat Ussy bersama Andhika Pratama saat menikmati kopi dan tiramisu sukses membuat penggemar baper. Dengan senyuman manis dan kebersamaan yang terlihat begitu tulus, pasangan ini banjir komentar positif dari warganet yang memuji keharmonisan rumah tangga mereka.

Lewat sebuah unggahan di media sosial, Ussy membagikan refleksinya sebagai seorang ibu yang terus belajar tanpa henti. “Menjadi seorang ibu itu gak ada sekolahnya,” tulisnya, mengingatkan banyak orang bahwa perjalanan sebagai orang tua adalah proses panjang yang penuh pembelajaran.

Ussy punya cara unik untuk memotivasi dirinya sendiri dengan menggunakan panggilan ‘Ucrit’. Dalam berbagai unggahan, ia sering memberikan pesan-pesan inspiratif untuk diri sendiri, seperti mengingatkan pentingnya menikmati proses kehidupan tanpa rasa khawatir.

Penulis: Rianti Fitri Wulandari

#UnlockingTheLimitless

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading