Sukses

Entertainment

Potret Ganteng David Beckham Jalani Hobi Berkebun dan Beternak Usai Pensiun

Fimela.com, Jakarta David Beckham menjalani hobinya dalam berkebun dan beternak setelah pensiun. Dalam unggahannya di akun media sosialnya, mantan pesepakbola tersebut mengisi waktu senggangnya dengan berkebun dan beternak ayam.

Beckham pun memamerkan kebun dan peternakannya yang lumayan luas. Ia juga memperlihatkan kepiawaiannya dalam bercocok tanam, dan berkumpul dengan hewan-hewannya. Suami Victoria ini juga memamerkan hasil panen bawang dari kebunnya.

Dan berikut potret David Beckham yang sepertinya mewujudkan mimpi masa pensiun sebagian besar kaum pria di dunia. Seperti apa penampakannya? Mari kita simak.

David Beckham memperlihatkan hobinya setelah pensiun yaitu berkebun dan beternak. Tampak kebunnya yang begitu hijau dan lumayan luas

David Beckham sendiri sudah mengerti tata cara tentang bagaimana bercocok tanam. Lihat ketika ia memindahkan tanaman dari pot ke tanah

Ia tampak menguasai peralatan berkebunnya. Sebelum memindahkan tanaman tersebut, Beckham terlebih dahulu membuat lubang untuk tempat tanaman

Setelah menanam, Beckham pun merapikan tanah yang digalinya. Ia dengan santai merapikan tanah dengan tangannya

Dari kesukaannya berkebun, David Beckham juga sudah pernah melakukan pemanenan. Ia pernah memamerkan tengah memanen bawang

Selain bercocok tanam, David Beckham juga memiliki hobi beternak ayam. Tampak ayam-ayamnya yang bgeitu sehat

Dengan ayam-ayam peliharaannya, Beckham juga tampak memiliki hubungan bonding yang baik. Ayam-ayamnya selalu mengikutinya setiap mantan pesepakbola itu berada di peternakan

Meski berada di kebun dan peternakan ayam, David Beckham tetap memiliki aura yang sangat menawan. Ia tetap menjadi sosok yang tetap tampan memukau

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading