Sukses

Entertainment

Hamil Anak Kedua, Nikita Willy Rangkum Perjalanannya yang Penuh Tantangan Sebagai Seorang Ibu

Fimela.com, Jakarta Belum lama ini Nikita Willy memberikan sebuah kabar bahagia mengenai kehamilan anak keduanya. Ini menjadi hal yang membahagiakan setelah awal tahun lalu dirinya bersedih karena sempat mengalami keguguran.

Nikita pun kembali mengingat perjalannnya menjadi seorang ibu dari Issa. Dalam sebuah video singkat, Nikita merangkum perjalanannya menjadi seorang ibu. Momen perubahan ini tentunya sangat berbeda.

"Perjalanan menjadi seorang ibu, adalah perjalanan yang sangat berbeda dari perjalanan lainnya. Perjalanan penuh cinta, tapi juga penuh tantangan," kata Nikita Willy di laman Instagramnya, nikitawillyofficial94, baru-baru ini.

Langsung Berubah

Nikita Willy menambahkan bahwa ketika seorang perempuan telah melahirkan, lalu sang bayi telah berada di pelukannya, maka ia akan segera berubah menjadi seorang ibu sekaligus pengasuh dan guru.

"Ketika anak dititipkan dalam pelukan kita, seketika juga hidup kita berubah. Kita berubah menjadi pelindung, pengasuh, guru dan pilar yang kokoh dalam kehidupan mereka," tutur Nikita.

Tak Punya Kehidupan

Sebagai seorang ibu, Nikita Willy menyadari bahwa tanggung jawabnya yang sangat besar, terkadang membuatnya kehilangan jati diri, bahkan kehidupannya yang selama ini sudah ada sebelumnya.

"Banyak ibu di luar sana yang merasa tidak punya waktu dan kehidupan untuk dirinya sendiri. Ketika perempuan diharuskan untuk bisa melakukan apa saja, ini menjadi tanggung jawab yang sangat besar," paparnya.

Kesehatan Mental dan Fisik

Dengan perubahan yang terjadi begitu cepat, seringkali seorang ibu harus mempertaruhkan mental dan juga fisiknya. Karenanya, sangat dibutuhkan dukungan dari circle paling dekat dari seorang ibu.

"Dan terkadang membuat mental dan fisik seorang ibu dipertaruhkan. Salah satu keinginan dasar seorang ibu adalah mendapatkan support dari orang-orang terdekat," papar Nikita.

Memberikan Ruang

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading